BERITABETA.COM, Ambon – Nenek berusia 78 tahun di Ambon yang baru  sembuh dari serangan coronavirus disease (Covid-19) menyampaikan terima kasih kepada sejumlah pihak atas kesembuhannya.

Nenek yang diketahui sebagai Pasien 02 Maluku ini muncul dalam sebuah video yang diunggah di media sosial dan menyampaikan identitas lengkap serta riwayat penyembuhan dari serangan Covid-19.

“Shaloom basudara semua, beta Levin Tamtelahitu umur 78 tahun. Beberapa waktu lalu sesuai dengan apa yang beta alami, demam, flu serta sesak nafas, sekembalinya beta dari Makassart beta memeriksakan diri ke dokter, dan menurut dokter gejalah tersebut menyerupai gejalah umum virus Corona,” ungkap nenek Tamtelahitu dalam video berdurasi 3 menit 26 detik itu.

Nenek yang sempat menjadi tranding di sejumlah media ini mengaku, setelah diperiksa dokter ia kemudian dirujuk ke RST Ambon untuk diambil sampel melalui Rapid Test dan Swab. Tepat tanggal 20 Maret 2020, tim medis mengabarkan dirinya positif baik lewat Rapid Test maupun PCR. Sejak itu kemudian nenek dipindahkan ke RSU dr. Haulussy Ambon.

“Beta sangat terpukul dan takut, mengingat pemberitaan-pemberitaan yang selama ini katong ikuti. Tapi puji Tuhan, berkat dukungan doa dari keluarga, handai taulan dan seluruh warga masyarakat dan tentu dari motivasi diri sendiri untuk sembuh dan berpikir positif, beta dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang tanggal 17 April 2020,” beber Nenek.

Nenek Levin juga mengaku, menerima dukungan yang luar biasa dari pemerintah daerah Provinsi Maluku, Pemerintah Kota Ambon, Gugus Tugas Covid-19, dan terutama dokter dan tim medis yang senang tiada memberikan pelayanan yang luar biasa.

“Beta mau sampaikan dangke banyak, buat semua dukungan dan pelayanan yang sudah diberikan par beta. Kiranya Tuhan jua yang akan membalas kebaikan bapak, ibu dan saudara-saudara semua,” tutup Nenek Levin (BB-DIO)  

Simak Video Nenek Levin di Bawah Ini :