BERITABETA.COM, Namlea – Anggota DPRD Maluku, yang juga Ketua DPC PPP Kabupaten Buru, Aziz Hentihu SE bersama pengurus partai dan ditemani istri, Ny Fadila Assagaf, kembali turun ke jalan untuk membagi-bagikan masker dan hand sanitiser kepada masyarakat di Kecamatan Waeapo dan Lokongquba.

Menurut anggota DPRD Buru dari Fraksi PPP, Bambang Langlang Buana SPd MMPd, pembagian masker dan handsanitizer itu dipusatkan di Pasar Mako Desa Waenetat, Kecamatan Waeapo dan berakhir di Pasar Waegeren Unit 6, Kecamatan Lolongquba, Sabtu (13/6/2020).

Selain masker dan hand sanitizer, juga diberikan APD untuk tenaga medis di puskesmas lewat gugus tugas.

“Ini bentuk kepedulian kami dari Pengurus DPC PPP dan saya sebagai anggota DPRD Maluku bersama tiga rekan dari Fraksi PPP DPRD Buru dengan membagi masker dan hand sanitizer kepada masyarakat,” jelas Aziz Hentihu di sela-sela kegiatan itu.

“Alhamdulillah, sampai saat ini PPP akan terus bergerak bersama masyarakat. Karena hal ini, memang butuh kepedulian bersama,” tambah pria yang di periode lalu juga pernah menjadi Wakil Ketua DPRD Buru ini.

Menurutnya, sejauh ini kasus COVID-19 terus bertambah di Kabupaten Buru. Semuanya ada 15 kasus positif C-19. Satu meninggal dunia, 5 orang sembuh dan masih tersisa 9 orang yang belum pulih.

Dengan kasus itu, diharapkan, mestinya tetap ada kesadaran bersama untuk mencegah. Apalagi Buru sangat dekat dengan Pulau Ambon dari akses transportasi laut yang masih terbuka.

“Kini ditambah lagi rencana  penerapan Pembatasan Sosial Berkala Besar (PSBB) di Kota Ambon yang setidaknya juga dapat berimbas ke sini,Kalau masyarakat tidak waspada dan mawas diri,”ingatkan Aziz.

Dikatakannya, kondisi covid-19 yang melanda negara, juga Maluku dan khususnya Kabupaten Buru, sangat berdampak pada masyarakat.“Semoga badai virus corona ini cepet berlalu, masyarakat tetap menjaga kondisi kesehatan dengan menggunakan masker kalau di luar rumah, selalu jaga jarak dan cuci tangan pake sabun,” harapnya.

Bambang Langlang Buana juga mengatakan, dirinya ikut prihatin dengan kondisi saat ini dan kegiatan itu merupakan wujud kepedulian dengan turun langsung bukan hanya memberikan masker dan handsenitezer. Tapi di bulan puasa lalu DpC PPP Buru juga ikut berbagi kasih memberikan 4 ton sembako.

“Saya berharap pada masyarakat untuk mengikuti kebijakan pemerintah.Kita hadir ditengah-tengah masyarakat untuk sama-sama melawan virus corona,” pungkasnya (BB-DUL)

SIMAK JUGA VIDEO DI BAWAH INI :