BERITABETA.COM, Ambon – Sebanyak 100 unit alat pelindung diri (APD) berupa baju hazmat dan 400 masker buatan siswa di Balai Latihan Kerja (BLK) Ambon diserahkan ke Gugus Tugas (Gustu) Percepatan Penanggulangan (GTPP) Covid-19, Provinsi Maluku.

Penyerahan hasil karya anak daerah di BLK Ambon ini dilakukan langsung oleh Kepala BLK Ambon, Yulianti Matandung kepada Ketua Harian GTPP Covid-19 Provinsi Maluku, Kasrul Selang di ruang kerjanya, Selasa (15/9/2020).

Yulianti dalam kesempatan itu mengatakan, APD berupa baju hazmat dan masker hasil karya pekerja di BLK Ambon ini dibuat sesuai dengan standar yang ditetapkan. Bantuan ini diberikan untuk membantu tenaga medis di Maluku  dan masyarakat yang membutuhkannya.

“Ini hasil latihan siswa di BLK Ambon berupa baju hazmat dan masker. Hari ini kami serahkan serahkan ke Gustu Covid-19 Maluku,” ujar Matandung.

Dia mengaku BLK Ambon menghasilkan tenaga kerja yang siap pakai atau berbasis kompetensi,  artinya tenaga kerja yang dilatih BLK siap untuk kerja.

“Siswa yang kita hasilkan siap kerja di industri atau perusahaan perusahaan dan mereka kompeten,” tegas Matandung.

Selain mengasilkan APD, kata Matandung, para siswa juga membuat wastafel dan hasil keraja lainnya. Ini karena, BLK Ambon sebagai Unit Pelaksana Tugas dari Kementerian Ketenagakerjaan lewat salah satu programnya memberantas Covid-19 dengan jurusan  tertentu sudah menghasilkan apa yang diinginkan.

”Kita kemarin sudah membantu para pengungsi korban kebakaran di Batu Merah dengan mengirim petugas untuk memasak di dapur umum,” ujarnya.

Menerima bantuan dari BLK Ambon ini,  Ketua Harian GTPP Covid-19 Maluku Kasrul Selang mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada Gustu Covid-19.

Sekda Provinsi Maluku ini meminta semua pihak agar bisa mendukung hasil kerja dan karya yang ditelorkan oleh BLK Ambon, salah satunya membantu pemerintah dalam menangani masalah pandemic Covid-19 ini.

”Mari kita dukung terus BLK, walaupun dalam tanda kutip kurang promosi tetapi sudah bisa menghasilkan produk yang bisa bermanfaat bagi banyak orang,” tandasnya (BB-YP)