BERITABETA.COM, Ambon – Kepengurusan Majelis Talim Muslimah Mualaf Center (MMC) Maluku periode 2021-2025 resmi dilantik oleh  Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Maluku, Jamaludin Bugis.

MMC Maluku ini merupakan  wadah yang baru didirikan pada 26 Dzulqaidah 1441 Hijriyah atau bertepatan pada tanggal 17 Juli 2020. Proses pelantikannya berlangsung  di lantai III Aula Kemenag Maluku, Kamis (25/2/2021).

Dalam kesempatan ini, Penasehat MMC Maluku Hj. Widya Pratiwi Murad Ismail menyampaikan beberapa pesan kepada pengurus dalam mengelola wadah ini kedepan.

Isteri Gubernur Maluku itu meminta Majelis Taklim MMC Maluku dalam bekerja harus mengawali semuanya dengan niat ikhlas dan tulus.

MMC Maluku juga diminta meningkatkan wawasan keilmuan dan keagamaan. Dan  membangun solidaritas dan ukhuwah sesama Majelis Taklim.

Widya juga berharap, Majelis Taklim MMC Maluku dapat bersinergi  dengan pemerintah daerah dan Majelis Taklim lainnya. Sinergi ini patut dilakukan untuk membangun partisipasi dan kebersamaan dalam mewujudkan Maluku yang religius, damai dan sejahtera.

Widya juga berpesan agar di masa pandemi Covid-19 ini, segala suasana harus dihadapi dengan kegigihan, optimis dan kesabaran.

"Kita pasti bisa melewati ujian ini untuk mencapai derajat yang lebih tinggi. Tanpa ujian dan tantangan maka seseorang tidak akan dewasa dalam hidup dan mencapai kearah yang lebih baik," kata Widya mengingatkan.