BERITABETA.COM, Masohi – Kaukus muda ASN, Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) akan bekerjasama dengan KOP Bappenas untuk melaksanakan kegiatan Seminar dan Try Out (ujicoba) seleksi CPNS pada 5 Oktober 2019 mendatang.  Kegiatan ini dihelat, untuk mempersiapkan setiap calon peserta seleksi, mengingat penyelenggaraan seleksi  CPNS 2019 akan segera dilaksanakan.

Kepastian ini disampaikan Ketua Panitia Seminar dan Try Out CPNS, Muhammad Alfian melalui rilisnya yang dikirim ke redaksi beritabeta.com, Sabtu malam (7/9/2019)

Ia menjelaskan, sebagaimana format ujian yang diisyaratkan oleh pemerintah, seleksi CPNS 2019 meliputi  seleksi kompetensi dasar (SKD) yang harus diikuti pelamar. Tes tersebut antaranya, Tes Karakter Pribadi (TKP), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dan Tes Intelegensi Umum (TIU).

“Untuk dapat lulus pada seleksi tes kemampuan dasar, peserta harus mampu lolos melewati ambang batas (passing grade) yang akan ditetapkan oleh Menteri PAN-RB. Standar kelulusan penerimaan PNS juga akan mempertimbangkan urutan nilai tertinggi yang ada pada satu formasi para pelamar,”jelasnya.

Menurutnya, dengan tingginya minat besar para pencari kerja di Indonesia untuk menjasi seorang CPNS, hal tersebut membuat seleksi penerimaan ini bukan hal yang mudah untuk dilewati oleh para peserta.

“Ini menjadi langkah ikhtiar bersama, termasuk peluang dan kesempatan yang baik bagi pelamar CPNS di Kabupaten Seram Bagian Timur,” ungkapnya.

Untuk itu, tambah Muhammad Alfian, sebelum pelaksanaan tes CPNS, sebaiknya memanfaatkan kesempatan yang baik melalui Seminar dan Try Out CPNS ini.

“Kita berharap peserta bisa mempersiapkan diri  mengikuti Try Out CPNS ini,”tandasnya (BB-OS)