Lagi Nyari Sepatu Puma untuk Pria? Ini Rekomendasinya
BERITABETA.COM - Fungsi utama penggunaan sepatu untuk memberikan rasa nyaman dan aman pada pijakan kaki, agar terhindar dari benturan maupun gesekan dengan benda keras saat berjalan.
Seiring dengan perkembangan zaman, kini sepatu telah menjelma menjadi item fashion yang dapat menunjang penampilan bagi penggunanya. Bahkan, tak jarang juga penggunaan sepatu dijadikan sebagai ajang adu gengsi lho.
Ngomong-ngomong soal sepatu, secara kebetulan pada kesempatan kali ini akan merekomendasikan beberapa tipe Sepatu terbaik dari merk Puma untuk pria. Tanpa banyak Panjang lebar lagi, mari kita simak saja langsung ulasan di bawah ini.
1. Puma – Velocity NITRO Mens’Running
Untuk kamu yang ingin tampil sporty dan stylish saat berolahraga, maka sepatu Velocity NITRO Mens’Running dari brand Puma ini adalah jawabannya. Pasalnya, sepatu tersebut tampil dengan desain yang kekinian banget.
Selain unggul dari segi tampilan, ia juga sudah dilengkapi dengan teknologi FOAM nitro sehingga membuatnya menjadi lebih ringan dan respontif. Bahkan yang lebih hebatnya lagi, terdapat juga outsole PUMAGRIP yang dapat meningkatkan daya cengkraman terhadap kaki.
Itu artinya, kamu tidak perlu takut tergelincir saat melakukan sprint dengan sepatu ini. Sepatu Velocity NITRO Mens’Running menyediakan size yang bervariasi, mulai dari 39 hingga 46. Adapun mengenai harganya yang dibanderol dengan harga Rp 1,899 jutaan.
2. Puma – Ignite Pwaradapt Hi-Top Men’s Trainers
Selain Velocity NITRO Mens’Running, Ignite Pwaradapt Hi-Top Men’s Trainers juga merupakan salah satu sepatu Puma terbaik untuk pria. Sepatu ini tampil dengan perpaduan warna abu-abu dan putih yang cocok digunakan untuk kegiatan olahraga golf.
Terdapat teknologi yang mampu memberikan kenyamanan saat digunakan. Bukan hanya itu, di bagian tongue dan collarnya sudah terpasang fitur evoKNIT yang berperan sebagai pelindung kaki. Masih belum habis, ia juga dibekali dengan teknologi PRO-FIT insole dan Ignite yang membuatnya semakin ringan dan nyaman saat digunakan.
Sepatu Ignite Pwaradapt Hi-Top Men’s Trainers hadir kedalam ukuran 40 sampai 47, sedangkan harganya dibanderol mulai dari Rp 3 jutaan.
3. Puma – RS-Dreamer Super Mario 64
Sesuai dengan julukannya, sepatu Puma tipe RS-Dreamer Super Mario 64 ini tampil dengan mengusung karakter Mario Bros. Hal itu terlihat dari gabungan warna merah, biru, dan putih. Selain tampilannya yang menarik, sepatu RS-Dreamer Super Mario 64 benar-benar sangat nyaman saat digunakan.
Bagian uppernya terbuat dari bahan suede, sedangkan midsolenya terbuat dari perpaduan bahan ProFoam dan RS foam. Untuk urusan harga, sepatu RS-Dreamer Super Mario 64 ini dibanderol mulai dari Rp 2,5 jutaan.
4. Puma – Alteration Premium Leather
Sepatu Puma terbaik berikutnya yang akan dibahas, yakni bernama Alteration Premium Leather. Sepatu ini benar-benar menghadirkan nuansa yang futuristis, sehingga sangat ideal digunakan untuk menunjang kegiatan olahraga maupun aktivitas hari-hari.
Apalagi bagian upper dari sepatu ini terbuat dari bahan kulit original, yang dijamin kuat sehingga bisa digunakan dalam jangka waktu lama. Bukan hanya itu, midsolenya terbuat dari perpaduan bahan PU dan EVA.
Adapun mengenai beragam varian warna pilihan yang tersedia, mulai dari hitam, abu-abu, dan putih. Lalu, bagaimana dengan harganya? Jika berminat membelinya, sepatu Puma Alteration Premium Leather ini bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 1,999 jutaan. Nah, itulah deretan sepatu Puma terbaik yang direkomendasikan untuk para pria (*)
Editor : Redaksi