Promosi Tambah Daya, PLN Bagi Brosur pada Perayaan Haornas di Saumlaki
BERITBETA.COM, Saumlaki - PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Saumlaki menggelar aksi bagi-bagi brosur promo diskon tambah daya ke masyarakat Kabupaten Kepulauan Tanimbar di Taman Kota, Saumlaki, Sabtu (09/09/2023). Aksi ini dilakukan oleh pegawai PLN di acara Perayaan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-40.
General Manager PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Maluku dan Maluku Utara, Awat Tuhuloula menyampaikan, diskon ini merupakan salah satu bentuk perhatian kepada pelanggan dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional (HPN) 2023.
“Sebagai Perusahaan yang bergerak di bidang kelistrikan, sudah sepatutnya kita memperhatikan pelayanan yang baik kepada pelanggan. Bukan hanya terkait dengan pasokan listrik saja yang andal, namun bentuk perhatian seperti pemberian diskon terkait dengan layanan PLN juga dapat kita penuhi. Sehingga, masyarakat dapat memanfaatkan momentum ini untuk melakukan penambahan daya,” ujar Awat.
Di sisi lain, Manager PLN UP3 Saumlaki, Hengky Purbo Lesmono menuturkan, brosur yang dibagikan ini mengenai pemberian diskon kepada pelanggan yang akan melakukan penambahan daya listrik sampai dengan daya 5.500 VA senilai Rp. 202.300, mulai berlaku 1 September sampai dengan 30 September 2023. Promo tambah daya ini dilakukan dalam rangka peringatan Hari Pelanggan Nasional
"PLN ingin memberikan kenyamanan kepada pelanggan untuk lebih leluasa dalam memanfaatkan listrik. Silahkan nikmati diskon ini dan segera lakukan penambahan daya yang disesuaikan dengan kebutuhan" imbuh Hengky.
Hengky menambahkan, masyarakat dapat memanfaatkan program tambah daya ini dengan mengajukannya melalui aplikasi PLN Mobile. Menurutnya, untuk dapat mengikuti program promo tambah daya dengan harga spesial Rp 202.300 ini, caranya cukup mudah, hanya dengan melakukan langkah-langkah berikut:
1. Pelanggan masuk ke aplikasi PLN Mobile.
2. Pilih menu “Ubah Daya dan Migrasi”, kemudian pelanggan dapat melakukan pengisian data diri.
3. Lalu memasukkan kode voucher promo “SENYUMPELANGGANPLN”.
“Prosesnya sangat mudah, pelanggan cukup melakukan transaksi melalui PLN Mobile dan memasukkan kode yang berlaku, setelah pembayaran terkonfirmasi maka PLN unit setempat akan menindaklanjuti proses penambahan daya yang telah diajukan,” pungkas Hengky.
Melalui kegiatan bagi-bagi brosur promo tambah daya ini diharapkan masyarakat lebih mengenal aplikasi PLN mobile dan memudahkan masyarakat dalam proses transaksi pembayaran maupun pengajuan tambah daya.
“Galakkan PLN Mobile untuk seluruh kalangan, sehingga pelanggan dapat lebih dimudahkan segala pengurusan terkait dengan kelistrikan, hanya dalam satu genggaman,” pungkas Hengky (*)
Editor : Redaksi