Lepas Jenazah Edwin Huwae, Wagub : Selamat Jalan Politisi Handal

Olehnya itu, kesedihan adalah ekspresi dari rasa duka yang dialami saat ini namun Orno ingin mengingatkan, janganlah sampai larut dalam kesedihan berkepanjangan. Sebab, kenyataan hidup harus terus dijalani oleh istri, anak-anak, keluarga dan semuanya.
“Atas nama pemerintah provinsi Maluku juga masyarakat Maluku kami menyatakan sangat kehilangan sosok politisi muda yang energik, potensial dan penuh dedikasi sambil kami mendoakan kepergian Almarhum Pak Edwin Huwae, kiranya mendapatkan tempat yang damai di sisi Sang Pencipta dan kepada istri dan anak-anak serta seluruh keluarga kiranya diberikan kekuatan dan ketabahan. Selamat jalan Bung Edwin, selamat jalan mitra kerja, selamat jalan politis handal,” tutup Wagub.
Usai sambutan Wakil Gubernur Maluku, Ketua DPRD Maluku kemudian menutup rapat paripurna yang ditandai dengan penyerahan jenazah Edwin Adrian Huwae, secara kedinasan kepada keluarga.
Almarhum selanjutnya dibawa ke tempat pemakaman di kampung halaman, Negeri llang, Kecamatan Leihitu Barat, Kabupaten Maluku Tengah (*)
Editor : Redaksi