Startup Beda dengan Bisnis Online, Kenali Ciri-cirinya
BERITABETA.COM – Program Nasional 1000 Startup sementara lagi gencar dikampanyekan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI.
Di Maluku Gubernur Murad Ismail juga telah menyampaikan dukungan-nya terhadap program ini dalam audiens yang digelar Kominfo RI bersama Regional Project Office 1000 Startup yang juga melibatkan pihak Universitas Pattimura (Unpatti) secara virtual pada Jumat (23/7/2021).
Sayangnya, banyak orang yang tak mengerti apa itu startup? Apalagi, dibandingkan dengan bisnis online yang sama-sama dilakukan dengan memanfaatkan teknologi.
Lalu apa itu stratup? Terkait keberadaannya, startup kerap diasosiasikan dengan sosok entrepreneur. Lewat kreativitas yang dimiliki oleh entrepreneur yang menjadi pendirinya, startup tersebut mampu menciptakan pangsa pasar tersendiri.
Fenomena ini bisa dilihat dengan kemunculan startup unicorn seperti GoJek, Traveloka, Bukalapak, Airbnb, Tokopedia, dan sebagainya.
Startup dikenal juga dengan sebutan perusahaan rintisan. Istilah ini digunakan untuk menyebut perusahaan yang baru berdiri atau berjalan kurang dari 5 tahun.
Hanya saja, makna istilah startup kemudian mengalami pergeseran secara kontras seiring dengan meningkatnya pemanfaatan teknologi oleh para perusahaan rintisan sejak tahun 2000-an.
Definisi mengenai apa itu startup menjadi lebih luas, tidak hanya mencakup perusahaan yang baru berjalan. Istilah ini juga disematkan pada perusahaan yang menggunakan teknologi sebagai bisnis intinya.
Tidak hanya itu, aktivitas bisnis yang dijalankan oleh perusahaan startup mampu memecahkan masalah yang dihadapi masyarakat. Fakta inilah yang membuat startup memiliki sifat disruptif. Keberadaan para startup tersebut juga mampu mendorong perekonomian masyarakat dan menciptakan peluang kerja baru yang diminati oleh generasi muda.
Antara startup dengan bisnis online, keduanya mungkin terlihat mirip karena sama-sama memanfaatkan teknologi internet. Namun, kalau mengamati lebih cermat, bisa diketahui perbedaan keduanya.
Pendiri Paypal Peter Thiel memberi penjelasan yang cukup mudah mengenai apa itu startup sehingga membuat siapapun bisa membedakannya dengan bisnis online.