BERITABETA.COM, Ambon – Pemerintah Kota atau Pemkot Ambon melalui Dinas Kesehatan (Dinkes), terus berupaya mengejar target pencapaian vaksinasi Covid-19, khususnya untuk warga lanjut usia alias Lansia.

Tim Dinkes Kota Ambon pun sudah siap untuk turun ke lapangan atau mendatangi rumah ke rumah [door to door] guna menyuntik vaksin Covid-19 terhadap para lansia.

"Tim kami sudah siap turun ke lapangan untuk suntik vaksin Covid-19 bagi lansia dari rumah ke rumah atau door to door,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, dr Wendy Pelupessy kepada wartawan, Rabu (27/10/2021).

Dia mengaku, untuk mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity, pihaknya sudah siap turun lapangan untuk menyuntik vaksin terhadap para lansia di Ambon.

Langkah ini [vaksinasi dari rumah ke rumah] dilakukan adalah menindaklanjuti instruksi Walikota Ambon Richard Louhenapessy kepada Dinkes Kota Ambon.

"Arahan pak Walikota Ambon para lansia yang ingin ambil gaji pensiun harus punya kartu vaksin. Berkaitan dengan hal tersebut, sehingga kami gunakan cara door to door ini untuk membantu mereka [lansia],"jelasnya.

Program vaksin door to door ini tidak hanya difokuskan untuk lansia saja. Tetapi, lanjutnya, warga yang belum divaksin mulai dosis pertama dan kedua pun tetap dilayani oleh Tim Dinkes Kota Ambon.

Wendy mengatakan, sebelum turun ke lapangan, pihaknya harus berkoordinasi dengan pihak kelurahan di wilayah Kota Ambon.

"Kami siap turun dengan alat dan tenaga. Nah, pihak kelurahan harus siapkan rumah untuk dijadikan sebagai tempat pemusatan vaksin. Tentunya, terkait hal tersebut kami terus berkoordinasi. Moga [door to door] secapatnya dapat kita laksanakan,” timpalnya. (BB-RED)