BERITABETA.COM – Bagi orang Maluku, lebih khusus penduduk di pulau Ambon, Lease, Seram dan sekitarnya pasti sudah familiar dengan jenis pisang yang satu ini. Pisang yang dijuluki Pisang Tongka Langit ini  memiliki ciri yang unik dan tak lazim, karena tandannya menghadap ke langit.

Selain itu buahnya juga berukuran jumbo dengan danging berwarna orange. Namun, siapa sangka pisang ini ternyata dinobatkan sebagai pisang tersehat di Indonesia.

Penelitian dari ilmuwan asal Institut Teknologi Bandung (ITB) menobatkan Tongkat Langit sebagai pisang yang paling sehat di Indonesia. Alasannya, mengandung vitamin A dan betakaroten yang tinggi.

Betakaroten merupakan zat kaya vitamin A yang jamak dijumpai pada wortel. Adapun pada Pisang Tongka Langit terdapat sekitar 4960 µg betakaroten/100 gram. Artinya, hanya dengan mengonsumsi 250 gram pisang tongka langit, kebutuhan akan vitamin A perhari seseorang akan terpenuhi.

Pisang bernama latin “Musa troglodytarum” ini oleh sebagian masyarakat setempat juga dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Sebab, daging buah Pisang Tongkat Langit yang berwarna orange  ini mampu meningkatkan stamina bagi kaum pria.

Khasit lain juga mampu menyembuhkan demam, menurunkan gula darah, mengobati diabetes serta penyakit mata. Kadar vitamin A serta karotenoid tinggi juga mempu mengobati penyakit degeneratif seperti gangguan cardiovascular disease (CVD) seperti penyakit yang berkaitan dengan jantung dan pembuluh darah.

Senyawa betakaroten diketahui mempunyai sifat fungsional sebagai antioksidan dan imunomodulator. Kemampuan betakaroten sebagai antioksidan ditunjukkan dengan kemampuannya mengikat oksigen tunggal sekaligus mengikis radikal peroksil, serta menghambat oksidasi lipid yang seluruhnya bisa memicu aneka penyakit di tubuh.

Keunggulan ini juga tercantum dalam sebuah  riset yang dilakukan  Efraim Samson dan rekan dari Universitas Kristen Satya Wacana menggunakan spektroskopi NIR. Mereka  mengukur karotenoid pada pisang tongkat langit yang sudah dituangkan dalam “Traditional Medicine Journal’.

Seperti diketahui, betakaroten merupakan pigmen yang ditemukan dalam tanaman yang memberikan buah-buahan kuning dan oranye, serta sayuran dengan warna serupa. Betakaroten dikonversi dalam tubuh menjadi vitamin A, antioksidan kuat yang memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan mata, kulit dan fungsi neurologis.

Bermanfaat untuk Ibu Hamil

American Pediatrics Association menyebutkan vitamin A sebagai salah satu vitamin yang paling penting selama kehamilan dan saat menyusui. Vitamin A ini memainkan peran penting dalam perkembangan yang sehat dari janin dan bayi baru lahir. Mislanya,  perkembangan paru-paru. Vitamin A juga diperlukan  bayi dan balita untuk membangun sistem kekebalan.

Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam European Journal of Nutrition, harus ada peningkatan 40 persen asupan vitamin A bagi perempuan hamil dan peningkatan 90 persen untuk wanita menyusui.

Ini paling aman untuk mendapatkan betakaroten dari makanan yang dikonsumsi. Jadi wanita yang sedang hamil atau menyusui harus mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran lebih kuning dan oranye salah satunya seperti yang terkandung dalam  Pisang Tongka Langit (BB-DIO)