“Banteng” Tetap Kokoh, 7 Kursi di DPRD Maluku, 1 Kursi di Senayan
BERITABETA.COM, Ambon – Hasil Pemilu 2019 di Provinsi Maluku kembali menempatkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Maluku di posisi puncak. Hampir sama dengan hasil Pemilu 2014 silam, Banteng kekar ini kembali mengirim tujuh polistisinya di DPRD Maluku dan satu srikandi ke kursi Senayan.
Untuk kursi DPR RI di Pemilu 2019, PDIP kembali mengirim Mercy Chiristy Barends. Srikandi asal Kepulauan Aru ini bahkan menempati posisi teratas, menyusul perolehan suara PDIP berada dikisaran 190 ribu lebih.
Sedangkan, partai pesaingnya Partai Golkar harus legowo, karena kursi yang kerap disabet di setiap Pemilu untuk menuju Senayan harus hilang berpindah ke PKS dan Nasdem yang fenomenal di Pemilu 2019 ini.
Informasi yang berhasil dihimpun beritabeta.com, Senin (20/5/2019) dari sejumlah sumber, di DPRD Maluku partai besutan Megawati ini mengirim tujuh kadernya di tujuh dapil berbeda. Bebeda dengan pemilu sebelumnya, untuk Dapil Kota Ambon yang sedianya PDI-P kerap mengirim dua wakil, kini hanya bisa menempatkan satu caleg incumbent atas nama Lucky Wattimury.
Sementara 6 kursi lainnya berasal dari Dapil Buru, Bursel yang diwakili Amy H. Soulisa, dapil Maluku Tengah kembali direbut oleh caleg incumbent yang juga Ketua DPRD Maluku Edwin Adrian Huwae. Kemudian, Dapil Seram Bagian Barat diwakili oleh Sam Atapary, dapil Seram Bagian Timur diwakili oleh wajah baru Javet J. Pattiselano, Dapil Tual, Malra dan Aru diwakili oleh Wiliem Kurnala nomor urut 5 dan Dapil Kabupaten Kepualaun Tanimbar dan MBD diwakili oleh Francois Orno.
Ucap Syukur dan Terima Kasih
Kembali terpilih sebagai wakil Maluku di Senayan, Mercy Chisty Barends dalam sebuah postingan, Senin (20/5/2019) menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan rakyat Maluku.
Dalam sebuah postingan facebooknya, srikandi Maluku yang getol dengan sejumlah program pemerintah di bidang energy dan mineral ini menulis “Allah Maha Besar. Terima kasih untuk KEPERCAYAAN rakyat Maluku bagi beta sehingga terpilih lagi sebagai anggota DPR RI DAPIL MALUKU periode 2019-2024. Semoga amanah mulia ini dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya bagi kemajuan dan kesejahteraan Maluku. Jangan segan-segan untuk memberi masukan, teguran, kritik dan saran bagi beta dalam menjalankan tugas ke depan,” tulis Mercy.
Selain Mercy, Maluku di Pemilu 2019 berhasil mengirim empat srikandinya di Senayan. Mercy Barends dan Saadiah Uluputy dari PKS, kemudian ditambah tiga senator masing-masing Ana Latocinsina (incumbent), Novita Anakotta (incumbent) dan Mirantih Dewaningsih.
Sementara di DPRD Maluku, komposisi 45 anggota DPRD sudah terisi dengan sejumlah wajah baru. PDIP dengan 7 kursi, kemudian disusul Partai Golkar dan Gerindra dengan perolehan 6 kursi, PKS dan Hanura dengan 5 kursi. (BB-DIO)
Berikut kompoisisi lengkap 45 caleg terpilih untuk DPRD Provinsi Maluku Periode 2019-2024:
PDI Perjuangan:
- Lucky Wattimury (Kota Ambon)
- Amy H. Soulissa (Buru, Buru Selatan)
- Edwin Adrian Huwae (Maluku Tengah)
- Javet J. Pattiselanno (SBT)
- Sam Atapary (SBB)
- Wiliem Kurnala (Tual, Malra, Aru)
- Francois Orno (KKT, MBD)
GOLKAR:
- Richard Rahakbauw (Kota Ambon)
- Gadis Nadia Umasugi (Buru, Bursel)
- Freddy Rahakbauw (Tual, Malra, Aru)
- Anos Yeremias (KKT, MBD)
- Rasyid E. Latuconsina (Maluku Tengah)
- Murniaty S. Hentihu (Buru, Bursel)
GERINDRA:
- Robby B.Gaspersz (Kota Ambon)
- Andi Munaswir Intan (Maluku Tengah)
- Alimudin Kolatlena (SBT)
- Hatta Hehanussa (SBB)
- Saudah T. Tethool (Tual, Malra, Aru)
- Melkias Sairdekut (KKT, MBD)
PKS:
- Rostina (Kota Ambon)
- Abd. Asiz Sangkalla (Maluku Tengah)
- Rauzan Alkatiri (SBT)
- Turaya Samal (SBB)
- Amir Rumra (Tual, Malra, Aru)
HANURA:
- Temy Oersipuny (Tual, Malra, Aru)
- Hengky R. Pelata (KKT, MBD)
- Iqbal Payapo (SBB)
- Julius Pattipeluhu (Maluku Tengah)
- Edyson Sarimanella (Kota Ambon)
DEMOKRAT:
- Elwen Rooy Pattiasina (Tual, Malra, Aru)
- Asri Arman (SBB)
- Elviana Pattiasina (Kota Ambon)
- Wellem Z. Wattimena (Maluku Tengah)
NASDEM:
- Irawadi (Maluku Tengah)
- Tarce Fatlolon (KKT, MBD)
- Justina Renyaan (Tual, Malra, Aru)
PKB:
- Ikram Umasugi (Buru, Bursel)
- Muin Refra (Tual, Malra, Aru)
- Ruslan Hurasan (Maluku Tengah)
PERINDO:
- Jantje Gerry Wenno (Kota Ambon)
- Usama Namakule (Maluku Tengah)
PPP:
- Rovik Akbar Afifuddin (Kota Ambon)
- Aziz Hentihu (Buru, Bursel)
PAN:
- Wahid Laitupa ((Maluku Tengah)
BERKARYA:
- Ayu Hasanusi (Kota Ambon)