Kafilah MTQ Asal SBT Diingatkan Jaga Kesehatan, Kekompakan dan Semangat Juang
BERITABETA.COM, Bula — Seluruh kafilah Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) asal Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) diingatkan untuk menjaga kondisi kesehatan, kekompakan dan semangat juang dalam mengikuti MTQ.
Hal itu disampaikan Bupati SBT, Abdul Mukti Keliobas dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Bupati (Wabup) SBT, Idris Rumalutur saat pelepasan kafilah MTQ Kabupaten SBT yang digelar di Aula Kemenag SBT, Rabu (19/6/2024).
Keliobas mengungkapkan, dalam mengikuti MTQ ke-30 Tingkat Provinsi Maluku yang diselenggarakan di kota Ambon pada 22 s/d 27 Juni 2024, para kafilah asal kabupaten bertajuk 'Ita Wotu Nusa' itu selalu menjunjung tinggi sportivitas dan etika selama mengikuti kompetisi.
"Saya berpesan kepada seluruh kafilah MTQ agar tetap menjaga kesehatan, kekompakan dan semangat juang. Ingatlah bahwa, kalian adalah representasi dari daerah kita, jadi junjunglah tinggi sportivitas dan etika selama mengikuti kompetisi," ungkap Abdul Mukti Keliobas.
Bupati SBT dua periode itu meminta kepada para kafilah untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka dengan rasa percaya diri dan ketulusan hati agar bisa meraih prestasi yang membanggakan.
"Tampilkan kemampuan terbaik kalian dengan penuh percaya diri dan ketulusan hati," pintanya.
Dalam kesempatan tersebut, dia menyampaikan terimakasih kepada seluruh pelatih dan official yang dengan sungguh-sungguh telah mempersiapkan para peserta lomba untuk mengikuti MTQ tingkat provinsi Maluku.
Menurutnya, kafilah MTQ yang dilepas hari ini bukan sekedar duta daerah, namun mereka juga menjadi duta agama yang akan membawa pesan damai dan nilai-nilai luhur Al-Qur'an.
"Oleh karena itu, keberangkatan kalian bukan hanya membawa nama baik Daerah kita, tetapi juga memperjuangkan nilai-nilai keislaman yang mulia," ucapnya. (*)
Pewarta : Azis Zubaedi