BERITABETA.COM, Masohi – Ketua DPD I KNPI Maluku Subhan Pattimahu meminta kepengurusan DPD Komite Nasional Pemudah Indonesia (KNPI)  Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) masa bakti 2019-2022 harus tetap kritis dan menjalankan fungsi kontrol terhadap pemerintah, terutama kepada Pemkab Malteng.

DPD KNPI dibawah kepemimpinan Abdul Gani Latuconsina yang terpilih melalui melalui Musda diminta harus mampu mengaktifkan seluruh elemen pemuda yang ada di Malteng serta mensingkronisasi program Pemkab  Malteng.

“Sifat KNPI  adalah mengakomodir semua kepentingan, sehingga selalu bersinergi dengan semua komponen  pemuda yang ada di Malteng, serta bisa bekerjasama dengan Pemkab Malteng,” pinta Pattimahu kepada beritabeta.com, terkait harapan eksistensi KNPI Malteng kedepan, Jumat (16/8/2019).

Pernyataan yang sama juga disampaikan Pattimahu saat melantik pengurus DPD KNPI Malteng, Rabu malam (14/8/2019). Saat itu, Ketua DPD KNPI Maluku ini   didampingi oleh Wakil Ketua Umum DPP KNPI Ahmad Fauzan beserta pengurus DPP Dan DPD I menghadiri pelantikan yang  berlangsung di Gedung Mae Oku Masohi.

Menurut  Pattimahu,  eksistensi KNPI Malteng bukan berarti tidak bisa melalukan fungsi kontrol dan kritikan kepada Pemkab Malteng apabila ada hal-hal yang terjadi di Malteng, serta merugikan  kepentingan pemuda secara umum.

“Berbicara mengenai eksistensi pemuda di Malteng, tidak ada artinya apa bila Pemkab Malteng tidak menerima sumbangsih pemikiran, ide dan gagasan pemuda,” terangnya.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Malteng terpilih Abdul Gani Latuconsina dalam pidatonya mengatakan, setelah dilantik semua program kerja yang disusun bersama akang disinergikan dengan program kerja Pemkab Malteng.  Kemajuan Malteng sebagai daerah terdepan di Indonesia Timur menjadi tanggung jawab KNPI sebagai organisasi yang menghimpun semua pemuda.

“Kita lihat ada  banyak potensi disini  yang jelas program kerja harus dijalankan karena kita punya tanggungjawab besar mendukung Pemkab Malteng menjadi kabupaten terdepan dan maju di Indonesia Timur,” jelasnya.

Sedangkan, Wakil Bupati Malteng Marlatu L. Leleury dalam sambutannya pada acara pelantikan itu berharap, KNPI Malteng  bisa menjadi mitra pemerintah dalam mewujutkan visi misi pemerintah daerah. KNPI harus mampu membawa perubahan untuk meningkatkan kualitas pemuda serta mewujutkan Malteng sebagai jendela Indonesia Timur.

“Pelantikan DPD KNPI merupakan amanat konstitusi yang diatur undang-undang, maka saya ingatkan kepada semua pengurus intuk menerapkan harapan-harapan dengan mewujutkan visi misi KNPI berbasis out put, sinergi dan terarah,” pintah Leleury.

Sementara Wakil Ketua Umum DPP KNPI, Ahmad Fauzan juga berharap, pengurus baru bisa merangkul semua potensi pemuda,  dengan memberikan kontribusi positif  bagi Bangsa dan Negara. (BB-FA)