BERITABETA.COM, Ambon – Kebakaran hebat melanda Pasar Hitu yang terletak di kawasan pelabuhan, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, Jumat (6/03/2020) pukul 04.30 dini hari WIT.

Insiden ini ikut menghaguskan sebanyak 14 kios dan dua warga dilaporkan mengalami luka bakar.

Kedua korban adalah Jafar Sidik Ruhunusa, (43), mengalami  luka bakar pada kaki bagian kiri dan Abdurahman Waulath, (43) mengalami luka bakar pada kaki dan tangan.

Belum bisa dipastikan jumlah kerugian yang ditimbulkan, mengingat korban dan pemilik kios masih dalam pendataan.

Kasubag Humas Mapolresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Iptu Julkisno Kaisupy mengatakan, dari keterangan para saksi yang sedang memancing dekat Tempat Kejadian Perkara (TKP), api diduga berasal dari Rumah Toko (Ruko) milik Sahud Udri Johan.

“Kemudian para saksi berupaya memedamkan api namun karena titik api berasal dari dalam Ruko serta api sangat cepat membakar bagunan Ruko, membuat saksi kewalahan padamkan api,” ujar Julkisno kepada beritabeta.com (6/03/2020)

Menurutnya, dari keterangan yang diperoleh disebutkan para saksi tak mampu memadamkan api dan akhirnya berteriak minta tolong ke warga lainnya sang sementara tertidur.

Masyarkat pun datang membantu pemadaman dengan alat seadanya, menggunakan ember dan katong plastik yang di isi air.

“Lokasi yang rentan membuat warga kesulitan padaman api,” ujarnya.

Pukul 07.00 pagi WIT, tiga unit mobil Pemadam Kebakaran Kota Ambon yang di kawal oleh satu regu PRC, tiba di lokasi.

Setelah itu, masyarakat setempat langsung membantu melakukan tindakan pemadaman titik-titik api yang masih menyala.

Julkisno menjelaskan, api baru berhasil dipadamakan pada Pukul 08.00 pagi WIT. Sedangkan korban yang alami luka bakar dirujuk ke RS. Otto Quik Passo untuk mendapatkan perawatan medis (BB-DIO)