BERITABETA.COM, Ambon – Puluhan pemuda Maluku yang tergabung TEAM 34 menggalang dana untuk korban gempa di Kota Ambon dan sekitarnya. Penggalangan dana ini berlangsung di beberpa ruas jalan di Jakarta, sebagai bentuk kepedulian kepada warga yang tertimpa musibah bencana.

Koordinator TEAM 34, Syaf Lessy menuturkan gerakan Aksi penggalangan dana dengan Taqline ” 1000 rupiah untuk 1000 korban gempa di Maluku” ini merupakan aksi solidaritas kemanusiaan selaku anak muda di rantaun.

“Kita ingin mengajak semua anak muda Maluku di manapun berada agak tergerak hatinya untuk membantu korban gempa di Maluku,” kata Lessy dalam rilisnya yang diterima beritabeta.com, Minggu (29/9/2019).

Lessy berharap, aksi kemanusian bagi korban gempa di Maluku ini terus digalakkan, agar bisa meringankan beban korban yang tertimpa musibah bencana.

“Apapun profesi kita dan darimana kita,  korban gempa Maluku adalah duka bagi Indonesia, ” tandas Syaf. (BB-DIO)