SMP Citra Kasih Akhirnya Buka Suara Soal Kasus Jilbab Viral

“Ketentuan pemakaian seragam siswa sesuai standar dan itu berlaku di semua sekolah Citra Kasih,” ujarnya.
Ia mengatakan dalam pertemuan dengan Wakil Wali Kota Ambon itu, pihak orangtua yang merasa dirugikan telah menerima alasan dan penjelasan dari pihak sekolah.
Pihak sekolah dan orang tua calon siswa pun telah membuat kesepakatan terulis untuk mengakhiri polemik tersebut. Terkait masalah tersebut, Yustina juga ikut menyampaikan permohonan maaf mewakili sekolah yang dipimpinnya.
“Untuk itu kami dari SMP Citra Kasih meminta maaf atas kejadian ini,” ucap Yustina.
Yustina juga mengaku telah menyampaikan permintaan maaf yang sama kepada orangtua calon siswa saat pertemuan dengan Pemkot Ambon.
“Pihak orangtua calon siswa telah memahami penjelasan kepala SMP Citra Kasih Ambon dan menerima permintaan maaf tersebut sehingga permasalahan ini dinyatakan selesai,” ungkapnya (BB-YP)