Tolak Kehadiran Gerai Indomaret, Warga Tanah Goyang Gelar Aksi Demo
Sebelumnya, pada Rabu (31/12/2025), masyarakat telah mengeluarkan peringatan bahwa mereka tidak menutup kemungkinan melakukan aksi pemblokiran jika pembangunan tetap diteruskan.
Rifaldi Palisoa, salah seorang warga, pernah menyampaikan bahwa "jika mereka masuk, berarti kita sedang mengirimkan para pengusaha kecil kita ke jurang kehancuran."
Fenomena penolakan terhadap garai Indomaret b tidak hanya terjadi di Tanah Goyang. Beberapa daerah lain di Kabupaten SBB bahkan telah secara resmi melarang keberadaan supermarket untuk melindungi ekonomi lokal.
Selain itu, Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar juga pernah menyoroti bahwa dominasi minimarket besar seperti Indomaret dan Alfamart berpotensi mematikan UMKM di berbagai daerah, menjadi bentuk ketimpangan ekonomi yang semakin melebar.
Sampai saat ini, belum ada tanggapan resmi dari pihak minimarket maupun pemerintah lokal terkait rencana pembangunan dan penolakan masyarakat.
Masyarakat Tanah Goyang berharap pihak terkait dapat mendengar aspirasi mereka dan mencari solusi yang menguntungkan semua pihak, sehingga ekonomi lokal tetap lestari dan hubungan sosial yang erat tetap terjaga.(*)
Editor : Redaksi