BKSDA Telusuri Keberadaan Buaya di Gorong-gorong Jalan Yos Sudarso
BERITABETA.COM, Ambon – Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Maluku hingga kini terus menelusiri dan berupaya untuk menangkap seekor buaya yang dikabarkan muncul di gorong-gorong Jalan Yos Sodarso, kota Ambon, Rabu (13/2).
Kepala BKSDA Ptovinsi Maluku, Mukhtar Amin Ahmadi di Ambon, Kamis (14/2/2019) mengatakan, sebetulnya gorong-gorong bukan merupakan salah satu habitat dari hewan predator tersebut.
Dia menyebutkan, keberadaan buaya di lokasi tersebut dikarenakan adanya sumber makanan di gorong-gorong tersebut. Antaranya jeroan atau dalaman ikan dan bangkai. Disamping itu, lokasi tersebut jauh dari gangguan manusia.
“Berdasarkan informasi dari warga, buaya itu biasanya muncul di sore hari, disaat air di dalam gotong-gorong itu surut,” ujar Kepala BKSDA Maluku, Mukhtar Amin Ahmadi, Kamis (14/2).
Hingga kini, pihaknya belum mengetahui asal buaya tersebut, mengingat keterangan dari warga sekitar belum jelas dan masih simpang siur.
“Informasinya masih simpang siur. Ada yang mengatakan buaya tersebut dibuang dari kapal, ada juga yang mengatakan buaya itu berasal dari mantan pengusaha reptil yang usahanya sudah bangkrut lalu melepaskan buaya tersebut. Kita masih selidiki,”pungkasnya (BB-DIA)