Hal ini sesusai dengan data terbaru yang dilansir 16 Mei 2021. Kenaikan skor ini menunjukan tren positif, dimana upaya Pemkot Ambon bersama stakeholder dan ditunjang partisipasi masyarakat, untuk menekan penyebaran virus pada saat cuti bersama dan libur Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah lalu cukup berhasil.

Selain himbauan tersebut, tambah Joy, Satgas Penanggulangan Covid 19 Kota Ambon bersama TNI/Polri juga menggelar posko pemantauan di pusat – pusat perbelanjaan untuk antisipasi kenaikan jumlah pengunjung.

“Bahkan selama dua hari sebelum Idul Fitri, Walikota, Wakil Walikota, dan Sekretaris Kota, beserta Kapolresta Pulau Ambon dan PP.Lease serta Dandim 1504, telah melakukan pemantauan di pusat – pusat perbelanjaan, sambil mengingatkan pengelola dan pengunjung agar selalu menerapkan protokol kesehatan,” tutupnya (BB-YP)