Sejumlah Pejabat Teras Kodam Pattimura Termasuk Kapendam Diganti
BERITABETA.COM, Ambon - Panglima Komando Daerah Militer XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffry Apoly Rahawarin, memimpin serahterima jabatan atau sertijab, dan penyerahan jabatan sejumlah pejabat di jajaran Kodam XVI/Pattimura. Sertijab berlangsung di Lobby Makodam, Kota Ambon, Provinsi Maluku, Jumat, (26/03/2021).
Sejumlah pejabat teras di lingkungan Kodam XVI/Pattimura yang diserahterimakan atau diganti yaitu; Pamen Ahli Bidang Jemen Sishanneg Sahli Pangdam XVI/Pattimura dari Kolonel Inf Fredy Sianturi kepada Kolonel Inf Chrisbianto Arimurti.
Pamen Ahli Bidang Sosbud Sahli Pangdam XVI/Pattimura dari Kolonel Arm Saripudin kepada Kolonel Inf Mohammad Sjahroni, dan Asrendam XVI/Pattimura dari Kolonel Inf Kurniawan kepada Kolonel Inf Yuri Elias Mamahi.
Sedangkan, jabatan Kapendam XVI/Pattimura dari Kolonel Arm Stefie Jantje Nuhujanan, diserahkan kepada Pangdam XVI/Pattimura secara virtual. Sebab, Kolonel Stefie Jantje Nuhujanan tengah melanjutkan studi.
Pangdam Pattimura dalam amanatnya menyatakan, alih tugas dan jabatan dalam lingkungan organisasi TNI-AD, merupakan hal yang selalu dilakukan secara terencana.
“Hal ini tenntunya mempertimbangkan keterpaduan antara kepentingan pembinaan personel dengan pembinaan satuan sebagai upaya untuk meningkatkan kinerja dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas,” unkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kolonel Arm Stefie Jantje Nuhujanan mewakili perwira yang diserahterimakan jabatannya, memberikan menyampaikan rasa bangga sudah menjadi bagian dari Kodam XVI/Pattimura.
"Kami mengucapkan terima kasih atas kebersamaan, bimbingan, kerjasama dan arahan dari Bapak Panglima, Kasdam, Kapok Sahli, Irdam dan senior serta rekan-rekan semuanya," ucapnya.
Dia juga menyampaikan kesan yang menjadi kebanggan ketika belum genap 100 hari berdinas di bumi raja-raja (julukan Provinsi Maluku), Kodam XVI/Pattimura, Pendam XVI/Pattimura, bisa menorehkan tinta emas di tingkat Mabes AD dengan meraih Juara 1 Lomba Video Pendek Tentang Covid-19 (APD), Juara 3 Lomba Video Jurnalistik TMMD dan Juara 3 Lomba Foto Tentang Covid-19.
Turut hadir dalam sertijab diantaranya Kasdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Gabriel Lema, Pejabat Distribusi A-2 dan Distribusi B wilayah Ambon, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XVI/Pattimura dan Wakil serta pengurus. (BB-YP)