BERITABETA.COM, Bula — Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas [SKK Migas] melalui PT Calrez Petroleum (Seram) Ltd dan PT Citic Seram Energy Limited [CEL] melakukan penanaman 500 anakan mangrove di Pantai Losari, Kota Bula, Kabupaten Seram Bagian Timur [SBT], Senin (17/10/2022).

Perwakilan PT Calrez Petroleum Ltd Wahyu Kurnia Tuhulely kepada beritabeta.com dalam sela-sela penanaman tersebut mengungkapkan, kegiatan penanaman anakan mangrove ini merupakan kegiatan yang berkelanjutan dari waktu ke waktu sebagai tanggungjawab sosial.

Wahyu mengaku, pada tahun-tahun sebelumnya, perusahaan Migas ini juga melakukan penanaman anakan mangrove di sekitaran pantai Kota Bula sebagai area kerja mereka.

"Ini merupakan kegiatan yang berkelanjutan, dimana sebelumnya kita juga melakukan hal yang sama, yaitu menanam bibit mangrove di wilayah kerja kami," ungkap Wahyu Kurnia Tuhulely.

Ia berharap, dampak dari kegiatan penanaman anakan mangrove ini berdampak bagi masyarakat, terutama dalam menjaga kelestarian lingkungan pantai di Kota Bula.

"Harapannya kedepan agar ini bisa bermanfaat buat masyarakat dan bisa untuk menjaga kelestarian lingkungan kita," harapnya.

Sementara itu, perwakilan PT Citic CEL Dudu Durahman mengungkapkan, pihak PT Calrez Petroleum (Seram) Ltd dan PT Citic Seram Energy Limited [CEL] sangat mendukung kegiatan yang digalakkan SKK Migas tersebut.

Durahman berujar, sebagai bukti nyata, pihak perusahaan bersama Pemerintah Daerah [Pemda] SBT yang dihadiri Pelaksana Tugas [Plt] Kepala Dinas Lingkungan Hidup Ilham Hordrawi, Kepala Desa Tansi Ambon, pihak TNI, Polri dan LSM melakukan penanaman sebagai upaya pelestarian pantai yang ada disekitar wilayah operasi dua perusahaan itu.

"Terkait kegiatan hari ini mewujudkan bahwa dari Kontraktor Kontrak Kerja Sama [KKKS], baik Citic maupun Kalrez sangat mendukung sekali dengan program SKK Migas ini," ungkap Dudu Durahman. (*)

Pewarta : Azis Zubaedi