Tetelepta Pinang Vanath, Suhu Politik Menuju Pilkada Maluku 2024 Mulai Hangat
BERITABETA.COM, Ambon – Setelah resmi menyatakan sikap akan tampil sebagai kontestasi di Pilkada Maluku 2024 mendatang, sebagai bakal calon Gubenur Maluku, Febry Calvin Tetelepta kembali menjalankan manuver politiknya.
Kali ini, Deputi I Kepala Staf Kepresidenan (KSP) itu mengumumkan meminang mantan Bupati Seram Bagian Timur (SBT), Abdullah Vanath menjadi pendampingnya sebagai bakal calon Wakil Gubernur Maluku pada Pilkada Maluku 2024.
FCT, begitu sapaan akrabnya, langsung mengunjungi mantan Bupati SBT dua periode itu di kediamannya di Kota Bula.
Kedua figur ini bertemu langsung didampingi sejumlah timnya dalam acara buka puasa bersama pada Sabtu, malam (6/4/2024).
Pertemuan keduanya juga tersiar dalam sebuah video yang diunggah di media jaringan sosial.
Vanath dalam kesempatan itu mengaku, FCT datang mengunjunginya sekaligus meminta kesediaannya untuk mendapinginya sebagai balon Wakil Gubernur Maluku.
“Beta (saya) ingin kasih tahu kepada semua, baliau (FCT) datang untuk meminang saya sebagai wakilnya di Pilkada Maluku mendatang. Tapi beta harus lebih dulu melakukan komunikasi dengan pendukung di 11 kabupaten kota,sehingga keputusan yang diambil menjadi keputusan bersama,” ungkap Vanath dalam video tersebut.
FCT dalam ungguhan video tersebut juga menyampaikan alasan kenapa memilih Abdullah Vanath sebagai pendampingnya untuk bertarung di Pilkada Maluku.
Kata FCT, Maluku kekinian dalam sebuah proses yang serius karena mengalami keterpurukan. Banyak sekali permasalahan yang terjadi di 10 tahun terakhir ini.
“Kita membutuhkan pemimpin yang komitmen, kualitas, integritas dan yang paling penting adalah taruhan tanah ini,” ungkap Febry.
Ia mengaku dalam pergumulan yang begitu panjang kurang lebih dua tahun, dirinya bersama tim dan keluarga, maka ia memutuskan untuk datang bertemu dengan Abdullah Vanath untuk menyampaikan maksudnya meminang Vanath.
“Malam ini beta datang langsung di antua (Vanath) pung tanah, di hadapan antua pung keluarga dan masyarakat sekaligus orang tua-tua, beta sampaikan beta mau pinang antua menjadi beta pung pendamping,” urai FCT.
FCT juga berharap keputusan sekaligus pertemuan dirinya bersama Abdullah Vanath ini akan menjadi langkah maju dalam moment bulan Ramdhan ini. Dan moment ini menjadi susuatu yang baik dan terlebih lagi doa semua pihak akan diijabah oleh Allah.
Kedua toko muda Maluku ini langsung berpelukan di hadapan puluhan tim dan kelurga, sambil menyantap hidangan buka puasa bersama.
Dengan adanya keputusan FCT ini, maka besar kemungkinan Pilkada Maluku mendatang bakal diramaikan lebih dari dua pasang bakal Calkada, menyusul telah menguatnya figur lainnya yang telah bersiap untuk bertarung di Pilkada Maluku mendatang (*)
Editor ; dhino.p