Dandim 1506/Namlea Ajak Peserta Didik Gunakan Media Daring
BERITABETA.COM, Namlea - Kodim 1506/Namlea mengajak peserta didik di Kabupaten Buru dan Buru Selatan (Pulau Buru) untuk meningkatkan sumber daya manusia yang unggul pada masa Pandemi Covid-19 dengan menggunakan media dalam jaringan (daring) atau webinar aplikasi Klasku dalam proses belajar mengajar.
Dandim 1506/Namlea Letkol Arh Agus Guwandi, S.A.P., M.Tr. (Han) menjelaskan, ajakan menggunakan media daring atau webinar di Kabupaten Buru dan Buru Selatan itu guna menindaklanjuti arahan Pangdam yang telah meluncurkan Program Klassku Kodam XVI/Pattimura.
"Program Klassku Kodam XVI/Pattimura melihat pentingnya memperlebar akses belajar bagi anak-anak Buru dan Buru Selatan, hingga dihadirkan suatu program unggulan Klassku Kodam XVI/Pattimura,"jelas Dandim Letkol Arh Agus Guwandi, S.A.P., M.Tr. (Han), Minggu (01/05/2021).
Menurut Agus Guwandi, Program Klassku memberikan kemudahan akses secara gratis tentang materi-materi pelajaran SD, SMP dan SMA hingga Universitas serta pengetahuan-pengetahuan lainnya.
Belajar secara online dengan aplikasi Klassku maka akan mendapat pendampingan dan tuntunan belajar seperti halnya les privat, sehingga dalam belajar akan memperoleh bimbingan dengan baik.
Lanjut Agus Guwandi, pada tanggal 27 April lalu seluruh Dandim di Maluku dan Maluku Utara telah mengikuti kegiatan Webinar bersama seluruh jajaran Kodam XVI/Pattimura dengan Tim Klassku.
Dalam webinar itu, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffry A. Rahawarin memberikan arahan, betapa pentingnya meningkatkan sumber daya manusia diantaranya dengan meningkatkan kualitas belajar anak-anak dengan Aplikasi Klassku.
Untuk itu, Agus Guwandi telah meneruskan ke jajarannya bahwa Program Klassku akan ditindaklanjuti oleh Koramil jajaran Kodim 1506/Namlea yang berada di Kabupaten Buru dan Buru Selatan.
Hal tersebut juga sejalan dengan himbauan Presiden yang telah meminta segenap masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran virus Corona atau Covid-19 (BB-DUL)