BERITABETA.COM, Bula — Sekretaris DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Maluku Abdul Gani Lestaluhu resmi melantik pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT).

Pelantikan dan Rapat Kerja (Raker) DPD PKS SBT itu berlangsung di Aula Serbaguna Dinas Kesehatan SBT Kota Bula, Sabtu (3/4/2021).

Sekretaris DPW PKS Maluku Abdul Gani Lestaluhu dalam sambutannya menegaskan PKS sebagai sebuah partai, pihaknya mengingatkan kader, pengurus dan simpatisan di SBT untuk tetap mempertahankan eksistensi PKS di Kabupaten penghasil Migas itu.

Menurutnya, indikator dari kemajuan partai politik adalah bagaimana pencapaian elektoral. Salah satu pencapaian elektoral lanjut Lestaluhu yakni mewujudkan dan mempertahankan eksistensi parati.

"Maka ini menjadi kewajiban anda semua yang baru dilantik sebagai pengurus DPD PKS Kabupaten Seram Bagian Timur" tegas Lestaluhu.

Dia menjelaskan, PKS sebagai sebuah partai berideologi Islam memiliki visi 2020-2025 sebagai partai Rahmatanlilalamin dengan terus melayani dan terdepan dalam memperjuangkan kepentingan rakyat.

Diakui Lestaluhu, PKS meyakini visi keislaman tidak bisa dipisahkan dengan visi kebangsaan dan visi keagaaman tidak bisa dipisahkan dengan visi kenegaraan, begitu dengan nilai luhur dan budaya bangsa Indonesia.

"Itu artinya bagi PKS Bhineka Tunggal Ika final, Pancasila final, UUD 1945 final. Maka sekalilagi visi PKS harus kita bingkai dalam setiap partai politik dan termasuk DPD PKS SBT" tandasnya

Sementara itu, Ketua DPD PKS SBT Husen Rumadan mengungkapkan partai politik memiliki kontribusi yang sangat positif, menurutnya kontribusi politik sangat berpengaruh terhadap kualitas pemerintahan.

Pasalnya, dengan kualitas pemerintahan yang baik akan menghadirkan kenyamanan, kemajuan, kesehahteraan dan keadilan di bagi masyarakat di bumi 'Ita Wotu Nusa'.

Itu sebabnya Partai Keadilan Sejahtera lanjut ketua Fraksi PKS DPRD SBT ini, PKS dari waktu ke waktu selalu mengingatkan kader-kader terbaiknya untuk ikut berkontribusi dalam kemajuan daerah ini.

"Pada kesempatan ini kami mengajak seluruh pengurus PKS yang baru dilantik untuk selalu berkontribusi secara positif dan ikhlas dan berbuat baik terhadap bumi Ita Wotu Nusa ini dimana pun anda berada" imbaunya.

Dikatakan Rumadan, keberadaan PKS di SBT mendapat kepercayaan dari masyarakat di daerah ini. Pihaknya mengaku dari periode ke periode terjadi peningkatan dukungan yang signifikan.

Hal itu terbukti lewat Pileg 2019 partai yang pernah dinahkodai Fachri Husni Alkatiri itu keluar sebagai pemenang pemilu di SBT, terbukti dengan memiliki tiga kursi dan menjadi ketua DPDR SBT 2019-2024.

"Saat ini Partai Keadilan Sejahtera pada puncak emas, kami memenangkan pemilu 2019. Partai Keadilan Sejahtera menjadi ketua DPRD SBT" ungkapnya

Untuk diketahui, ikut hadir dalam kegiatan pelantikan dan Raker itu Ketua DPC PKB SBT Risman Siboalamo, Ketua DPC PKPI SBT Jhon Rumadahan, Pengurus DPC PDI-Perjuangan SBT, Ketua DPDR SBT Noaf Rumauw dan Aleg DPRD SBT Abdul Gafar Wara-Wara (BB-AZ)