BERITABETA.COM, Bula — Sebanyak 38 janda dan duda di Kota Bula, Kecamatan Bula, Kabupaten Seram Bagian Timur [SBT] menerima bantuan Sembilan Bahan Pokok [Sembako] yang disalurkan Dewan Kemakmuran Masjid [DKM] At-Taqwa Polres SBT.

Kegiatan yang berlangsung di Masjid At-Taqwa Polres SBT, Sabtu (23/4/2022) itu dirangkai dengan acara buka puasa bersama yang ikut dihadiri Kapolres SBT AKBP Andre Sukendar, Kasat Reskrim Polres SBT AKP La Beli, Ketua DKM At-Taqwa Polres SBT M. Umar Gasam, Wakil Ketua DKM At-Taqwa Polres SBT Kompol Baharuddin, Camat Bula Hadi Rumbalifar dan undangan lainnya.

Wakil Ketua DKM At-Taqwa Polres SBT Kompol Baharudin mengungkapkan, kegiatan pembagian paket Sembako dan acara buka puasa bersama tersebut sekaligus menjadi bentuk laporan pertanggungjawab pengurus DKM At-Taqwa Polres SBT kepada jamaah yang selama ini memberikan sumbangan ke Masjid At-Taqwa Polres SBT.

"Sumbangan bapak ibu tidak akan kemana-mana, kami akan menyalurkan kembali kepada jamaah, saudara-saudara kita yang kurang mampu," ungkap Kompol Baharudin.

Baharudin membeberkan, kegiatan penyerahan bantuan Sembako oleh pengurus DKM At-Taqwa Polres SBT ini bukan hal baru yang dilakukan, namun pada beberapa jum'at lalu juga dilakukan penyerahan paket Sembako kepada warga yang dinilai berhak menerima.

"Jadi bukan hari ini saja, tapi kami sudah lakukan beberapa kali yang dilaksanakan pada setiap pelaksanaan sholat jum'at," bebernya.

Dia berharap, dengan sumbangan bapak ibu yang disalurkan ke Masjid At-Taqwa Polres SBT selama ini menjadi amal ibadah dan ikut memberi manfaat bagi saudara-saudara yang membutuhkan.

"Mudah-mudahan sumbangan jamaah sekalian yang senantiasa bapak ibu salurkan lewat Masjid At-Taqwa Polres SBT diijabah oleh Allah SWT untuk dijadikan amal ibadah yang dilipatgandakan oleh Allah SWT," harapnya (*)

Pewarta : Azis Zubaedi