Abdullah Vanath : Mendapatkan Rekomendasi Partai Gerindra Spiritnya Berbeda
BERITABETA.COM, Ambon — Pasangan Calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa-Abdullah Vanath resmi menerima B1-KWK Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Formulir Model B1-KWK ini diserahkan Sekretaris Jenderal (Sekjend) Partai Gerindra, Ahmad Muzani kepada Hendrik Lewerissa-Abdullah Vanath di Kantor DPP Partai Gerindra, Jalan Harsono RM Nomor 54 Ragunan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Jumat, (23/8/2024).
Sebelum B1-KWK ini diserahkan, Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto telah menunjuk Ketua DPD Gerindra Maluku, Hendrik Lewerissa untuk maju sebagai calon Gubernur Maluku pada 27 November 2024.
Penunjukan anggota DPR-RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Maluku itu disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada bulan lalu.
Bakal Calon (Balon) Wakil Gubernur Maluku, Abdullah Vanath usai mendapingi Balon Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa saat menerima B1-KWK Partai Gerindra menyampaikan terimakasih kepada Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto atas rekomendasi yang diberikan kepada Hendrik Lewerissa-Abdullah Vanath.
"Terimakasih untuk pak Prabowo, terimakasih partai Gerindra," ucap Abdullah Vanath.
Vanath mengungkapkan, mendapatkan rekomendasi dari partai yang dipimpin presiden terpilih ini spiritnya berbeda, sebab rekomendasi ini menambah spirit mereka untuk memenangkan pertarungan di Pilkada Maluku.
"Saya Abdullah Vanath, calon wakil gubernur mendampingi bapak Hendrik Lewerissa di Pilkada Provinsi Maluku. Mendapatkan rekomendasi Partai Gerindra spiritnya berbeda. Ini menambah spirit untuk memenangkan pertarungan," ungkapnya.
Sebelumnya, teka-teki siapa yang akan mendampingi Ketua DPD Partai Gerindra Maluku Hendrik Lewerissa (HL) sebagai bakal calon Gubernur Maluku di Pilkada 2024 mendatang terjawab sudah.
HL secara resmi mengumumkan akan didampingi mantan Bupati Seram Bagian Timur (SBT) Abdullah Vantah (AV) sebagai balon Wakil Gubernur Maluku, setelah resmi mendapat dukungan dari Partai Perindo.
Pasangan ini hadir di kantor DPP Partai Perindo Jl. Pangeran Diponegoro 29, Menteng, Jakarta Pusat, saat menerima rekomendasi dari partai besutan Hary Tanoesoedibjo, Senin malam (12/8/2024) sekitar pukul 19.00 WIB.
Dalam keterangan persnya, Anggota DPR RI ini menyampaikan dengan menerima rekomendasi dari Partai Perindo ini, maka dirinya memastikan resmi akan didampingin balon Wagub Abdullah Vanath untuk bertarung di Pilkada Maluku 2024 mendatang.
“Partai Perindo menjadi partai pertama yang menyerahkan rekomendasi kepada kami dan ini artinya kami telah resmi berpasangan,” ungkap HL dalam kesempatan itu.
HL juga menjawab berbagai spekulasi yang selama ini beredar terkait balon wakil yang akan dipilih. Ia mengaku yang terjadi selama ini hanyalah proses penjejakan dan kepastiaannya baru malam ini.
Sementara AV yang dihubungi secara terpisah mengaku dengan adanya dukungan dari Partai Perindo ini, maka kepastian tampilnya dirinya bersama HL di arena Pilkada Maluku bukan lagi menjadi isu.
“Kita sudah membangun komitmen bersama akan bersama-sama bekerja untuk membangun Maluku kea rah yang lebih baik,” pungkasnya.
Pasangan ini kabarnya juga akan direkomendasikan beberapa parpol dengan perolehan kursi yang besar di DPRD Maluku, antaranya Partai Gerindra dan Nasdem. Namun kedua parpol tersebut belum menyerahkan rekomendasi dukungannya secara resmi kepada pasangan HL-AV. (*)
Editor : Redaksi