Cegah Covid-19, TMMD di Kabupaten Buru Diisi dengan Kampanye PHBS
BERITABETA .COM, Namlea – Satuan Tugas (Satgas) Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1506/Namlea mengisi program TMMD dengan menggelar penyuluhan tentang peran Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) di masa pendemi Covid-19 kepada warga di Desa Batu Boy, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru.
Program ini dijalankan dengan bekerjasama Dinas Kesehatan Kabupaten Buru, pada, Sabtu siang (17/10/2020).
Staff Dinas Keseahatan Buru, Rifai Usman yang tampil sebagai pembicara dalam penyuluhan itu menjelaskan, langkah awal yang perlu diketahui oleh masyarakat adalah, bagaimana cara untuk mencegah agar virus Corona tidak cepat menular.
“Kita diwajibkan selalu hidup sehat, dengan rutin mencuci tangan dan menghindari kerumunan kontak langsung dari orang ke orang, sehingga apa yang kita sampaikan dapat diterapkan serta terhindar dari virus corona,” ujar Usman.
Sementara itu, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1506 /Namlea Mayor Inf La Ala Buton menambahkan, dengan adanya penyuluhan PHBS ini, diharapkan kedepan Desa Batu Boy akan lebih baik dan lebih bersih.
“Saya minta kepada seluruh peserta penyuluhan agar kita sama-sama melawan Covid- 19, sama-sama patuhui protokol kesehatan agar dapat memutuskan mata rantai penyebaran virus ini,” ajak Kasdim.
Pada kesmepatan itu, Kasdim juga menyampaikan terimakasih kepada pihak Dinkes Buru yang mana telah memberikan penyuluhan kepada warga di desa ini, sehingga mereka dapat mengetahui bagaimana perilaku hidup sehat serta dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari hari.
Di desa tersebut selain kegiatan non fisik yang dilakukan, personil TMMD ke -109 juga bergotong royong dengan masyarakat setempat terus merampungkan kegiatan fisik.
Di sela kesibukan tersebut, personil TMMD terlihat selalu makan bersama dengan masyarakat guna mempererat hubungan talisilaturahim diantara mereka.
Kegiatan makan bersama dilaksanakan di sela-sela melaksanakan pekerjaan Finishing di sasaran. Warga dan prajurit TNI membaur dalam suasana kekeluargaan dan kehangatan menyantap makanan bersama.
“Kami sebagai masyarakat merasa senang dan merasa TNI menjadi bagian dari keluarga. Kami merasa mendapat kehormatan bisa makan bersama anggota Satgas TMMD, karena hal seperti ini jarang terjadi dan ini merupakan sebuah momen yang tidak bisa terlupakan,” pungkas Wally salah satu warga Batu Boy (*)