BERITABETA.COM, Ambon  - Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) menyalurkan sejumlah paket bantuan sosial kepada masyarakat di lima negeri yang tersebar di Kecamatan Pulau Haruku.

"Bantuan yang diberikan berupa beras untuk masyarakat miskin ekstrem dan penanganan dampak inflasi, subsidi transportasi kendaraan roda dua bagi  pengojek," kata Pj Bupati Maluku Tengah Muhamat Marabessy di Ambon, Senin (17/10/2022).

Penjebat Bupati Malteng ini mengaku Pemkab Malteng juga memberikan puluhan paket bingkisan untuk anak, penyerahan dokumen kependudukan berupa Kartu Identitas Anak [KIA], bantuan dari Dinas Sosial provinsi, serta pelayanan kesehatan.

Bantuan tersebut diserahkan kepada masyarakat Negeri Kabauw, Rohomoni, Kailolo, Hulaliu, serta Haruku Samet.

"Kegiatan penyerahan bantuan sosial ini kami lakukan saat kunjungan kerja di Kecamatan Pulau Haruku dalam rangka peluncuran gerakan 'Menyapa Umat' dengan tema Berakhlak dan Berbudaya," katanya.

Sementara itu, Kasi Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease Ipda Moyo Utomo mengatakan Kapolsek Pulau Haruku Iptu Julkisno Kaisupy bersama lima personel melakukan pengamanan di seluruh desa yang dikunjungi penjabat bupati.

Dia mencontohkan penyaluran bantuan untuk masyarakat Negeri Kabauw terdiri atas bantuan jaminan sosial miskin ekstrem dan penanganan dampak inflasi kepada nelayan sebesar Rp300.000 dan bantuan subsidi transportasi kendaraan roda dua yang digunakan untuk kepentingan masyarakat bagi lima orang untuk tiga bulan ke depan.

Bingkisan untuk anak sebanyak 50 paket, penyaluran dokumen kependudukan KIA, bantuan dari dinas provinsi, pelayanan kesehatan, beras untuk masyarakat miskin ekstrem Negeri Kabauw sebanyak 70 paket.

"Penyaluran bantuan serupa juga dilakukan pada tiga negeri lainnya, kecuali untuk Negeri Haruku Sameth yang mendapatkan bantuan satu unit mobil ambulans," kata Moyo Utomo.

Sedangkan di Negeri Kailolo, Pj Bupati Malteng menghadiri acara khatmil Quran santri dan santriwati TPQ Darul Ulummi Syar'iah sekaligus menyalurkan sejumlah bantuan sosial kepada warga setempat (*)

Sumber : Antara