BERITABETA.COM, Ambon – Pasca bentrokan Pelauw-Kariuw serta penembakan gelap terhadap warga sipil Negeri Hulaliu Kecamatan Pulau Haruku Kabupaten Maluku Tengah, Provnsi Maluku, kini situasi di wilayah tersebut sudah kembali kondusif.

Pihak Polsek Pulau Haruku di bawah pimpinan Iptu Julkisno Kaisupy selaku Kapolsek Haruku yang baru, memperkenalkan diri sekaligus memberikan pesan dan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat atau kamtibmas.

Perkenalan dan himbauan kamtibmas ini disampaikan oleh Kapolsek Pulau Haruku Iptu Julkisno Kaisupy bermula dari Gedung Gereja Betlehem Negeri Hulaliu pada Minggu, (20/02/2022).

Momentum tersebut dihadiri oleh Jemaat atau masyarakat Negeri Hulaliu. Yaitu, Ketua Majelis Jemaat Gereja Protestan Maluku atau GPM Hulaliu, Pendeta Ine Rotosow St.h, Majelis GPM Hulaliu, serta para Jemaat atau masyarakat kurang lebih 500 orang.

Kapolsek Pulau Haruku dan Aparat TNI pose bersama Majelis Jemaat GPM Hulaliu di Gereja Betlehem Negeri Hulaliu, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku.
Kapolsek Pulau Haruku dan Aparat TNI pose bersama Majelis Jemaat GPM Hulaliu di Gereja Betlehem Negeri Hulaliu, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku.

Adapula Anggota TNI/Polri yang berpos di Negeri Hulaliu, Bhabinkamtibmas Negeri Hulaliu Aipda Rikson Rahangratat.

Perkenalan dan kampanye kamtibmas yang dilakukan Kapolsek Haruku ini bertujuan untuk membangun serta memperat hubungan soliditas dan solidaritas antar sesama masyarakat Pulau Haruku termasuk Negeri Hulaliu, juga dengan dirinya selaku Kapolsek Haruku yang baru.

Dia menanamkan kepada masyarakat memaknai dan memahami pentingnya hidup dalam suasana rukun dan damai.

Iptu Julkisno Kaisupy menyatakan, sejak resmi menjabat sebagai Kapolsek Haruku pada 11 Februari 2022, saat itu dirinya telah mengangkat hati bagi seluruh masyarakat di wilayah hukum Polsek Haruku termasik masyarakat Negeri Hulaliu, semuanya sudah merupakan keluarga dan saudaranya sendiri.

“Olehnya itu, karena sudah menjadi keluarga, maka saya dirinya tidak ingin seluruh keluarga dan basudara di wilayah Pulau Haruku termasuk masyarakat Negeri Hulaliu, menjadi susah terutama bermasalah dengan hukum pidana,” ucap Iptu Julkisno di hadapan Jemaat Betlehem Negeri Hulaliu.

Kapolsek Haruku ini juga mengajak seluruh masyarakat Pulau Haruku termasuk Negeri Hulaliu untuk tetap fokus beraktifitas mencari nafkah guna memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

“Jangan melakukan tindakan-tindakan yang dapat mengganggu kamtibmas atau pidana, yang pada akhirnya akan merugikan masyarakat itu sendiri,” timpalnya.

Kegiatan perkenalan dan penyampaian pesan kamtibmas dari Kapolsek Haruku ini berakhir dalam situasi damai.

“Beta mengucayakan terima kasih kepada Ibu Ketua Majelis dan Staf Majelis serta Jemaat yang telah memberikan kesempatan kepada Beta untuk memberikan himbauan kamtibmas kepada Jemaat dan masyarakat Negeri Hulaliu,” pungkasnya. (BB)

 

Editor : Redaksi