BERITABETA.COM, Ambon – Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional (HPN), PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW-MMU) melakukan kunjungan dengan menyapa Swissbell Hotel selaku salah satu pelanggan besar di Ambon, Maluku.

Kunjungan ini dimpimpin Maman Sulaeman, Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN UIW-MMU. Ia didampingi Zulfahmi Arifin, Manager Pelayanan Pelanggan, Deddy Kusuma Wardana, Manager Pemasaran, dan Niaritsa Latupeirissa, Manager ULP Ambon Kota pada Rabu (4/9/2024).

General Manager Swissbel Hotel Ambon, I Ketut Gunarta, saat menerima kunjungan PLN UIW MMU menyampaikan terima kasih kepada PLN yang selama ini sudah mensuport pihaknya dengan memberikan pelayanan yang responsif dan cepat.

“Selama ini hubungan kita erat sekali jadi segala sesuatu yang kita butuhkan, bantuannya sangat cepat responnya dan cepat diselesaikan juga. Jadi cukup baik sekali dan Kami merasa sangat terbantu dengan adanya PLN,” kata Gunarta.

Terkait gaya hidup baru serba listrik yang masih dikampanyekan PLN, Gunarta mengaku Swissbell juga sudah beralih penggunaan bahan bakar dari gas ke listrik sejak beberapa tahun lalu.

“Terakhir kami beli lagi 15 power untuk mengganti bahan bakar sebelumnya (gas) ke listrik. Jadi di bagian kriting kami juga pakai listrik, kemudian di sarapan kita ada tiga atau empat kompor listrik yang kita gunakan sudah dua tahun terakhir. Jadi hampir semuanya sudah menggunakan listrik,” ungkapnya.

Peralihan bahan bakar gas ke listrik, kata Gunarta karena penggunaannya sangat simpel dan mudah mengaturnya. “Simpannya juga lebih mudah, kalau saya lihat lebih hemat lagi tidak perlu saya harus jauh-jauh karena jaringan listrik sudah ada di tempat kita jadi tidak susah lagi,” ujarnya.

“PLN sangat responsif sangat cepat sekali dan saya cukup terbantu dari pemeliharaan gardu, kemarin ada kendala-kendala di awal sangat cepat sekali sangat responsif dan cepat selesai,” tambahnya.

Untuk sistem pembayaran ke PLN, Swissbell telah mendouwnload aplikasi PLN Mobile. Kendati demikian, untuk proses pembayaran pihaknya masih menggunakan sistem bank transfer, setelah mendapatkan pemberitahuan melalui aplikasi tersebut. “Ini karena mekanisme pembayaran kita dan ke depan mungkin kita bisa pakai itu (bayar melalui PLN Mobile),” katanya.

Di tempat yang sama, Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN UIW MMU, Maman Sulaeman, mengaku, pada momen Hari Pelanggan Nasional PLN terus berkomitmen terus meningkatkan pelayanan untuk dinikmati para pelanggan. Ada sejumlah 820.000 pelanggan PLN yang tersebar di Provinsi Maluku dan Maluku Utara.

Komitmen pelayanan kepada pelanggan yang terus diberikan PLN juga termasuk suplai listrik untuk kendaraan listrik.

“Di tahun ini kita juga terus meningkatkan fasilitas kelistrikan khususnya untuk kendaraan listrik,” ungkapnya.

Setiap tahun PLN terus memberikan penambahan infrastruktur untuk kendaraan listrik secara umum. Hingga kini, tercatat ada 11 infrastruktur pengisian listrik untuk kendaraan listrik yang tersebar di Maluku dan Maluku Utara.

“Bulan kemarin kita sudah menambah lagi satu stasiun pengisian baterai listrik umum yang akan digunakan untuk motor kendaraan listrik. Jadi bisa ganti baterainya secara cepat tidak perlu ngecas lagi tinggal ganti baterai saja dengan yang baru,” tambah dia.

Untuk penggantian batrei listrik, Maman mengaku saat ini lokasinya ada di rayon Ambon kota. “Jadi bagi masyarakat yang nanti mau isi listrik lewat kendaraan motor tidak usah perlu berlama-lama cukup ganti baterai saja diganti dengan baterai baru sehingga bisa digunakan,” jelasnya.

Selain swissbell hotel, pada hari pelanggan nasional, PLN juga akan mengunjungi para pelanggan potensial lainnya. Baik pihak perusahaaan, rumah sakit, bahkan UMKM.

“Kita juga akan ada kunjungan ke pelanggan-pelanggan listrik kami yaitu ke PT Minion, kemudian Rumah Sakit Siloam, kemudian UMKM juga akan kita lakukan di daerah Batu Merah, termasuk terakhir kita akan ketemu dengan pejabat gubernur sambil menunggu kedatangan beliau dari Jakarta,” sebutnya.

Kunjungan kepada para pelanggan, lanjut Maman, dilakukan untuk lebih mengakrabkan lagi hubungan yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

“Supaya kita bisa terus tingkatkan dan kita bisa lakukan kegiatan kegiatan untuk lebih bersama-sama demi kepentingan dan tujuan kepada masyarakat umum bisa lebih baik lagi,” pungkasnya.

Pada kunjungan yang dilakukan, PLN juga menyerahkan bingkisan dan souvenir kepada swissbell hotel. Hadiah tersebut diserahkan oleh Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN UIW-MMU, Maman Sulaeman (*)

Editor : Redaksi