BERITABETA.COM, Bula — Pasca putusan sidang sengketa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) di Mahkamah Konstitusi (MK) pada 17 Februari 2021 kemarin.

Dimana gugatan perkara pasangan calon Fachri Husni Alkatiri – Arobi Kelian masuk pada keputusan dismissal untuk tidak dilanjutkan, dengan demikian perkara gugatan Pilkada SBT itu tidak lagi dilanjutkan.

Ketua Tim Pemenang Abdul Mukti Keliobas – Idris Rumalutur (ADIL), Agil Rumakat kepada wartawan di Bula, Jumat (19/02/2021) mengatakan dengan ditolaknya gugatan, otomatis penetapan pemenang pemilu dalam Pilkada 9 Desember 2020 itu merujuk pada keputusan KPU SBT.

“Bahwa pasangan Mukti – Idris itu terpilih sebagai bupati dan wakil bupati untuk periode lima tahun kedepan” ungkap Rumakat.

Ketua DPD Partai Golkar SBT ini menjelaskan, selama kurang lebih satu tahun berjuang mengantarkan paslon yang diusung Partai Golkar, PAN, Nasdem dan PKPI itu. Pihaknya menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT.

Dia juga menyampaikan terimakasih kepada semua masyarakat SBT, terutama bagi pendukung Mukti – Idris yang telah memberikan dukungan politik kepada paslon nomor urut satu itu sehingga bisa keluar sebagai pemenang.

“Tapi perlu digarisbawahi bahwa kemenangan Paslon ADIL kemarin bukan kemenangan sekelompok orang atau sekelompok partai politik, tapi sesungguhnya kemenangan Adil kemarin adalah kemenangan seluruh masyarakat Kabupaten Seram Bagian Timur” tegasnya.

Rumakat juga menegaskan, Mukti – Idris memimpin daerah untuk melayani seluruh masyarakat di Kabupaten Seram Bagian Timur. Dia memastikan tidak akan ada saling memilah dan polarisasi terhadap masyarakat.

Dirinya berharap pada pemerintahan kedua Mukti Keliobas ini kedepan dalam mengambil kebijakan, harus mempertimbangkan kepentingan masyarakat di daerah ini.

“Saya berharap kepada teman-teman tim, teman-teman partai politik marilah kita kawal. Berikan advis, memberikan saran, pendapat kepada pak Mukti dan Pak Idris. Jangan terlalu mengintervensi kinerja, biarlah mereka bekerja sesuai tupokai yang dimiliki” harapnya (BB-AZ)