BERITABETA.COM, Ambon –  Mantan Ibu Negara, Ani Yudhoyono, istri dari Presiden ke-6 Indonesia, tutup usia pada pukul 11.50 waktu Singapura, Sabtu (1/6/2019). Ani Yudhoyono meninggal dunia di National University Hospital karena penyakit kanker yang dideritanya.

Kabar duka Ani Yudhoyono ini pun membanjiri dunia maya. Tak ketinggalan ucapan berbelasungkawa atas kepergian Ibu Ani Yudhoyono pun disampaikan fungsionaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Maluku.

Melalui rilisnya yang diterima redaksi beritabeta.com, Sabtu malam (1/6/2019), Ketua DPD KNPI Maluku Subhan Pattimahu menyampaikan rasa duka cita mendalam atas kepergian Ibu Kristina Herawati Yudhoyono yang akrab disapa Ibu Ani.

“Innalillahi Wainnailahirajiun saya Subhan Pattimahu Ketua DPD KNPI Maluku beserta seluruh fungsionaris menyatakan, duka cita yang mendalam atas wafatnya Ibu Ani Yudhoyono, semoga almarhuma diterima disisi Allah SWT,” tulis Pattimahu.

Pattimahu mengatakan, almarhumah merupakan sosok ibu yang humanis dalam mengatasi berbagai permasalahan, sosok yang dikenal sangat peduli kepada kaum perempuan dan anak di Indonesia.  

“Kami ikut merasakan kehilangan sosok yang inspiratip dan peganyom generasi muda tanpa memandang sekat. Doa kami selalu menyertai beliau,”ungkap Pattimahu.

Momen penting Presiden SBY mendampingi Ibu Ani Yudhoyono saat menjalani perawatan di Singapura

Ucapan berbelasungkawa juga datang dari publik secara luas. Sejumlah netizen ikut mengungkapkan rasa kehilangan atas sosok mantan ibu nagara itu.

Di Twitter, warganet ramai-ramai mengucapkan rasa duka dan belasungkawa mereka melalui tagar #RIPAniYudhoyono, yang menjadi trending topic nomor satu di Indonesia.

Dari pantauan media ini hingga Sabtu malam (1/6/2019), tagar ini telah dikicaukan oleh lebih dari 4.000 pengguna dalam waktu kurang dari satu jam. Tagar ini pun kini masuk dalam trending topic dunia, dan berada di urutan kedua.

“Insha Allah sakit menjadi pelebur dosa, dan kini pulang ke rahmatulloh dengan khusnul khotimah. InshaAllah.. Innalillahi wa innailahi raajiun, Selamat Jalan Bu Ani Yudhoyono.. #RIPAniYudhoyono,” ungkap akun @Rizkycsaragih.

Sementara netizen di facebook juga mengunggah sejumlah foto yang menjadi moment penting, dimana mantan Presiden SBY mendampingi Ani Yudhoyono saat menjalani perawatan di  National University Hospital (NUH) Singapura.

Almarhuma diketahui, sejak Jumat (31/5/2019) malam kondisi kesehatan mengalami penurunan. Putra pertama SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sempat mengungkapkan, tindakan ibundanya yang harus dirawat di ruang ICU di NUH Singapura merupakan tindakan respons cepat terhadap kondisi penurunan kesehatan ibundanya, yang masih belum stabil sejak Rabu (29/5/2019).

Selama tiga bulan terakhir, kondisi Ani Yudhoyono harus menjalani perawatan di ruang karantina khusus untuk menghindari infeksi virus dan bakteri yang berpotensi mengganggu proses pengobatan yang sedang dilakukan.

Di dunia maya, Ani Yudhoyono pun dikenal aktif di media sosial, khususnya Instagram. Beliau kerap mengunggah hasil jepretannya lewat akun @aniyudhoyono. Akun Instagram tersebut memiliki lebih dari 6 juta pengikut dan telah mendapat centang biru (verifikasi) dari Instagram. (BB-DIO)