BERITABETA.COM, Masohi – Kepolisian Resort (Polres) Maluku Tengah (Malteng) menerjunkan sebanyak 240 personil dalam Operasi Ketupat Salawaku 2024. Operasi ini digelar dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

Kapolres Malteng, AKBP Hardi Meladi Kadir kepada awak media mengatakan Operasi ini akan dilaksanakan selama 13 hari.

"Jadi operasi ini dilaksanakan mulai  malam pukul 00.00 WIT sampai 13 hari ke depan, tanggal 17 April,” kata AKBP Haredi Meladi usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Salawaku 2024 di Lapangan Polres Malteng, Rabu (03/04/2024).

Dikatakan, tujuan dilaksanakan Operasi Ketupat Salawaku ini sesuai perintah Mabes Polri adalah untuk mengatasi dan mengantisipasi potensi-potensi kerawanan. Selain itu, juga untuk pengamanan  seperti kemacetan termasuk di tempat-tempat wisata.

Mantan Kasubdit III Direktorat Narkoba Polda Maluku itu menyampaikan kegiatan operasi ini sudah diawali dengan kegiatan pra operasi dan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral yang berlangsung pada Senin 1 April 2024.

Sementara,kata dia gelar pasukan yang dilaksanakan hari ini adalah gabungan dari TNI/Polri dan dinas terkait seperti Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Badan Nasional Penanggulangan (BNPB) Malteng, Dinas Perhubungan Malteng, Dinas Kesehatan.

AKBP Hardi juga menjelaskan ada sembilan pos yang disediakan selama operasi Ketupat Salawaku 2024.

"Tiga pos pelayanan dan enam pos pengamanan," ungkap AKBP Hardi.

Kapolres Malteng juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga keselamatan dalam berkendaraan dengan mematuhi peraturan lalu lintas dan berhati-hati dalam mengemudi kendaraan (*)

Pewarta : Jubeda Sanaky