Kepulauan Banda Resmi Jadi Kecamatan ke-19 di Kabupaten Malteng
BERITABETA.COM, Masohi –Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maluku Tengah resmi menetapkan wilayah Kepulauan Banda menjadi kecamatan ke-19 di Kabupaten Maluku Tengah.
Kecamatan ini diresmikan oleh Penjabat Bupati Maluku Tengah, Rakib Sahubawa di Baileo Soekarno Masohi pada Rabu (24/01/2024).
Peresmian Kecamatan Kepulauan Banda ini ditetapkan melalui Keputusan Bupati Nomor 3 Tahun 2023 Tentang Pembentukan Kecamatan Kepulauan Banda.
Penjabat Bupati Malteng Rakib Sahubawa mengatakan peresmian Kecamatan Kepulauan Banda ini menjadi tonggak sejarah baru bagi masyarakat di Kabupaten Malteng.
“Dengan berdirinya kecamatan ini, kita berharap akan tercipta sinergi yang lebih baik dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di wilayah kepulauan ini,”ungkap Sahubawa.
Dikatakan, keberadaan kecamatan ini diharapkan mampu memberikan pelayanan yang optimal kepada seluruh warga, serta mendukung pertumbuhan dan perkembangan potensi daerah ini secara keseluruhan.
“Sejak menjabat, saya telah berkomitmen untuk melakukan langkah strategis dalam memastikan bahwa setiap wilayah di Kabupaten Maluku Tengah harus mendapatkan perhatian yang layak,” tutur Sahubawa.
Ia mengaku, kesempatan ini harus dilakukan untuk bisa lebih fokus pada potensi dan tantangan unik yang dimiliki oleh Kepulauan Banda, tempat di mana sejarah perjalanan kemerdekaan bangsa Indonesia dimulai.
Apresiasi juga disampaikan Sahubawa kepada para wakil rakyat yang ikut berupaya dalam mewujudkan Kecamatan Kepualauan Banda hingga hari ini diresmikan.
"Kami membangun koordinasi dengan teman-teman di DPRD Kabupaten Malteng Pimpinan dan anggota DPRD merespon dan mendukung kami berkoordinasi dan konsultasi dengan bapak gubernur Maluku dan beliau sangat mendukung bahkan mendapatkan waktu untuk datang di kecamatan Banda beberapa waktu yang lalu," tuturnya (*)
Pewarta : Jubeda Sanaky