BERITABETA.COM, Ambon – Infrastruktur jalan trans pulau seram tepatnya di Desa Nuruwe Kecamatan Kairatu Barat menghubungkan Kecamatan Piru, Ibukota Kabupaten Seram Bagian Barat amblas pada Kamis (31/03/2022) dini hari.

Akibat amburknya infrastruktur jalan milik Balai Pelaksana Jalan Nasional [BPJN] wilayah Maluku itu menyebabkan aktivitas di kawasan tersebut menjadi lumpuh total.

Wakil Ketua Komisi III DPRD Maluku M Hatta Hehanussa mengatakan, setelah menerima informasi mengenai ambruknya jalan lintas pulau seram tersebut, Komsi III DPRD Maluku langsung berkoordinasi dengan pihak BPJN Wilayah Maluku untuk segera melakukan langkah-langkah alternatif pada jalur dimaksud.

“Terkait amblasnya jalan lintas seram Nuruwe Kecamatan Kairatu Barat menuju Ibukota Kabupaten SBB itu, kami sudah koordinasi dengan pihak BPJN Wilayah Maluku. Mereka sudah ke lapangan,” kata Hatta Hehanussa kepada Beritabeta.com di Ambon Kamis, (31/03/2022).

Ia menjelaskan, berdasarkan hasil koordinasi Komisi III DPRD Maluku, pihak BPJN Wilayah Maluku telah memerintahkan Satker turun ke lokasi ambruknya jalan tersebut.

“Tadi pagi, Satker BPJN Wilayah Maluku sudah ke sana guna mengambil langkah-langkah alternatif untuk menormalisasi jalur lintas Kecamatan Kairatu Barat menuju Kecamatan Piru, Ibukota Kabupaten SBB, untuk segera ditangani hari ini juga,” tutur Hatta.

Diketahui sebelum jalan trans pulau seram yang menghubungkan Kecamatan Kairatu Barat dan Kecamatan Piru Ibukota itu amblas, warga mengaku wilayah Kabupaten SBB beberapa hari terakhir diguyur hujan denganintensitas sedang hingga lebat.

Dino salah satu warga SBB kepada wartawan di lokasi mengaku, puncaknya pada Kamis dini hari tadi, jalan Nuruwe yang menuju Ibukota Kabupaten Piru itu akhirnya ambruk.

“Beberapa hari terakhir ini memang Kabupaten SBB dilanda hujan. Pada kamis dini hari tadi menyebabkan jalan ini putus. Amblasnya jalan ini karena hujan deras,” ungkap Dino.

Kondisi tersebut membuat arus lalu lintas menjadi lumpuh total. Pengedara dari arah Kecamatan Kairatu Barat, dan sebaliknya dari arah Kecamatan Piru, Ibukota Kabupaten SBB, tidak dapat melintas di jalur ini. (BB)

 

Editor : Redaksi