Kunjungi Negeri Masihulan, Bupati Malteng Kucurkan Sejumlah Bantuan Sosial

"Kami berharap Bapak/ibu dapat memenangkan diri. Katong (kita) sama- sama menjaga kondisi, menjaga keamanan dan pemerintah beserta aparat keamanan terus ada bersama ibu bapak," tandas Zulkarnain.
Zulkarnain berharap masyarakat dapat membantu Pemerintah Daerah untuk sama-sama menjaga dan menciptakan kedamaian serta tidak terpancing kepada isu-isu yang memprovokasi agar kondisi keamanan menjadi terganggu.
Sementara itu, Kepala Pemerintahan Negeri Masihulan dalam dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati beserta jajarannya di lingkup Pemkab Malteng yang sejak hari pertama insiden langsung berkoordinasi untuk meredam insiden.
KPN Masihulan menyampaikan harapan masyarakat agar pemerintah segera memberikan bantuan perumahan kepada warga yang terkena dampak.
Usai bertemu warga Masihulan, Bupati Malteng dan romobongan langsung menuju Rumaolat untuk melakukan pertemuan bersama warga Rumaholat (*)
Pewarta : Edha Sanaky