Pengprov Rugby Maluku Siap Bina Pemain Potensial Wakili Maluku

Halimun menambahkan, selain agenda pencarian bakat dari kalangan pemuda, Pengurus PRUI Maluku dalam waktu dekat juga akan dilantik oleh Ketua Umum Pengurus Besar [PB] PRUI Dr. Didik Mukrianto.
Dia optoimis, bila semua proses ini berjalan dengan lancer, tim Rugby Maluku kedepan bisa mengikuti jejak tim Rugby Aceh dan Papua yang berjaya di PON XX di Papua kemarin.
“Aceh juga baru memulai tahun lalu dan berhasil mengrimkan timnya ke PON XX. Saya kira olahraga ini cukup potensial dan bisa membawa Maluku ke kancah turnamen skala Nasional,” paparnya.
Halimun menambahkan, kehadiran Rugby di Maluku akan menjadi opsi lain bagi pemuda Maluku untuk ikut berkiprah mengharumkan nama baik daerah di masa mendatang.
Seperti diketahui, Rugby merupakan sejenis permainan bola tim yang dimainkan oleh dua tim. Setiap tim mencoba mencetak skor dengan cara menyepak, melontar, atau membawa bola sehingga mereka dapat menyepak untuk melepaskan gol lawan atau menyentuh di belakang garis lawan. Tim yang mencetak poin paling banyak menjadi pemenang
Di Indonesia, Rugby union mulai dikenal banyak kalangan pada awal tahun 2000. Dengan popularitas yang semakin menanjak, sekelompok kecil relawan berkumpul dan memutuskan untuk mendirikan PRUI pada Mei 2004.
Tujuannya adalah untuk memasyarakatkan rugby union di Indonesia. Puncaknya, pada 2006, timnas Rugby Union Indonesa terbentuk dan memiliki sebutan "Rhinos".
Kala itu, Rhinos yang dikapteni Nelson Joku diperkuat oleh 22 pemain, yaitu 15 pemain inti dan tujuh pemain cadangan (BB)
Editor : Redaksi