BERITABETA.COM, Masohi – Penjabat Bupati Maluku Tengah (Malteng), Rakib Sahubawa menyampaikan 15 prioritas arah pembangunan di Kabupaten Malteng.

Penyampaian ini tarangkum dalam pidatonya pada Paripurna Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Masohi ke-66 yang digelar di Ruang Sidang Utama DPRD Malteng, Kamis (02/11/2023).

Penjabat Bupati Malteng menjelaskan, ke-15 prioritas itu diantaranya percepatan penurunan kemiskinan dan kemiskinan ekstrem, percepatan penurunan stunting, penguatan pemberdayaan UMKM,  pengendalian inflasi, dan penguatan reformasi birokrasi.

"Prioritas yang lainnya adalah peningkatan pendapatan daerah, peningkatan kualitas dan jangkauan layanan pendidikan, peningkatan kualitas dan jangkauan layanan kesehatan dan percepatan pembangunan desa/negeri melalui inovasi OPD Pendamping Negeri (OPEN)," ungkap Sahubawa.

Selanjutnya, tambah Sahubawa, juga terdapat prioritas pembangunan percepatan penanganan konflik, peningkatan layanan persampahan, penguatan peran pemuda dan olahraga, penguatan inovasi daerah, peningkatan investasi dan pertumbuhan ekonomi serta percepatan pembangunan infrastruktur.

Dikatakan, usia 66 tahun merupakan  sebuah perjalanan yang cukup panjang bagi sebuah kota.  Sejarah pembangunan Kota Masohi, sejak pertama kali dimulai dengan peletakan batu pertama oleh Presiden RI Sukarno.

Untuk itu,  menurutnya  gerak sejarah pembangunan Kota Masohi dan Kabupaten Maluku Tengah tidak terlepas dari peranan maupun kontribusi DPRD di setiap generasi, sejak tahun 1957 sampai saat ini.

"Tugas kita saat ini adalah menata serta membangun Kota Masohi dan Kabupaten Maluku Tengah yang telah diwariskan dan diinspirasi oleh komitmen dan keteladanan para tokoh," jelas Sahubawa (*)

Pewarta : Jubeda Sanaky