DPRD Maluku Sudah Sampaikan Dokumen Bappeda ke DPR RI
BERITABETA.COM, Ambon - Hasil penyampaian aspirasi APBN tahun 2022 yakni dokumen Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Maluku, telah disampaikan oleh DPRD Maluku ke Pemerintah Pusat melalui DPR RI di Jakarta.
“Ada beberapa hal yang DPRD Maluku sudah diskusikan misalnya tentang bagaimana mempercepat pembangunan di Maluku. Karena ada yang mesti kita lakukan ke perauran daerah, ada juga hal-hal yang lain,” kata Ketua DPRD Provinsi Maluku Lucky Wattimury di ruang kerjanya, kemarin.
Lucky menyatakan, secara kelembagaan DPRD Maluku akan berupaya semaksimal mungkin berjuang agar kebijakan-kebijakan yang disusun oleh Pemerintah Daerah Provinsi Maluku dapat dijadikan pegangan oleh anggota DPR RI untuk melaksanakan proses selanjutnya di Jakarta.
“Apakah itu dengan Kementerian atau juga dengan pihak-pihak yang lain, diharapkan kebijakan yang diambil oleh pempus harus memperhitungkan daerah ini,” ujarnya.
Karena bagaimapun juga, lanjut dia, pemerintah tidak bisa jalan sendirian, begitu pula dengan DPRD.
“Kita harus jalan bersama sehingga ada perhatian dari pemerintah pusat ke daerah ini, dalam artian penyaluran anggaran yang cukup untuk melaksanakan program-program yang ada,” tuturnya. (BB-PP)